Penyerapan Tenaga Kerja Naik 3,02 Juta Orang, Pengangguran Turun 0,38 Persen, Tingkat Kesejahteraan?

- 5 Mei 2023, 22:32 WIB
Ilustrasi. Dua orang bekerja di sebuah pabrik.
Ilustrasi. Dua orang bekerja di sebuah pabrik. /K Jusyak/

PORTAL PEKALONGAN - Dalam setahun terakhir, yakni dari Februari 2022 hingga Februari 2023, penyerapan tenaga kerja Indonesia mencapai naik hingga 3,02 juta orang. Sesuai dengan data dari Badan Pusat Statistik (BPS), dengan naiknya penyerapan tenaga kerja, angka pengangguran pun menurun hingga 0,38 persen.

Kenaikan tingkat penyerapan tenaga jerja tersebut terjadi siring dengan pulihnya berbagai sektor setelah dilanda pandemi Covid-19.

"Terjadi penyerapan tenaga kerja sebanyak 3,02 juta orang dalam setahun. Artinya, penduduk yang bekerja pada posisi Februari 2023 sebanyak 138,63 juta orang,” kata Deputi Bidang Neraca dan Analisis Statistik BPS Edy Mahmud di Jakarta, Jumat 5 Mei 2023.

Baca Juga: Cek ke Pasar Natar Kabupaten Lampung Selatan, Jokowi: Harga Sejumlah Komoditas Masih Terkendali

Edy menjelaskan, total jumlah penduduk yang bekerja itu terdiri atas pekerja penuh waktu sebanyak 92,16 juta orang, pekerja paruh waktu 36,88 juta orang, dan setengah pengangguran 9,59 juta orang.

Menurut Edy, tren penyerapan tenaga kerja itu juga menunjukkan tren positif setiap tahunnya.

Tak hanya itu, proporsi pekerja penuh waktu juga terus meningkat dari tahun ke tahun dengan capaian tahun ini sebesar 66,48 persen.

Baca Juga: FANTASTIS! Laba Bersih PLN Tembus Rp14,4 Triliun pada Tahun 2022

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x