Dekat dengan Masyarakat, STIE Tamansiswa Banjarnegara Sambangi TPA Winong

- 27 September 2021, 16:27 WIB
Dekat dengan Masyarakat, STIE Tamansiswa Banjarnegara Sambangi TPA Winong
Dekat dengan Masyarakat, STIE Tamansiswa Banjarnegara Sambangi TPA Winong /STIE Tambara/Portal Pekalongan

PORTAL PEKALONGAN – Komitmen lebih dekat dengan masyarakat sebagai wujud implementasi dari pengabdian sosial kemanusiaan dan Tri Dharma Perguruan Tinggi nampaknya tak sebatas omong belaka.

Kali ini Minggu 26 September 2021 STIE Tamansiswa Banjarnegara mengunjungi TPA Winong sebagai wujud nyata dekat dengan masyarakat, TPA Winong berlokasi di Kecamatan Bawang.

STIE Tamansiswa Banjarnegara melakukan kegiatan bakti sosial dengan membagikan 50 paket sembako, serta melakukan audiensi atau ngobrol santai dengan masyarakat yang beraktifitas di TPA Winong.

Baca Juga: Pelatih Baru PSIS Ian Andrew Gillan Bertolak Ke Semarang, Imran Nahumary Bersiap Menepi

Ketua STIE Tamansiswa Banjarnegara Lustono, S.Pd, MM melalui Pembantu Ketua II Bidang Kemahasiswaan Ratna Suryani, S.Psi, M.Si, MM mengatakan kegiatan silaturahmi ke TPA Winong merupakan wujud kepedulian jajaran civitas Akademika STIE Tamansiswa Banjarnegara.

Dalam upaya lebih dekat dengan masyarakat, memberikan edukasi kepada mahasiswa tentang arti kehidupan, kemasyarakatan dan sekaligus menggali rasa kepedulian dan empati kepada sesama.

”Apa yang kami lakukan meski sederhana, semoga berkenan dan bermanfaat kepada masyarakat, karena mereka yang berada di wilayah TPA Winong ini adalah pahlawan lingkungan yang patut untuk mendapatkan apresiasi,” paparnya.

Baca Juga: Sedang Mencari Nama untuk Calon Anak? Inilah Nama-nama Paling Baik untuk Anak Menurut Ustadz Khalid Basalamah

Pihaknya berharap kepada mahasiswa untuk dapat belajar dari lingkungan, karena dengan melihat, mendengar dan merasakan apa yang ada disekitar kita adalah ilmu yang sangat luar biasa yang tidak akan didapatkan di bangku kuliah.

Halaman:

Editor: Dimas Diyan Pradikta

Sumber: STIE Tambara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x