Ganjar Buka Rakornas Ganas Annar, Tangkal Lahirnya Generasi Koplo

- 30 November 2022, 05:05 WIB
Ganjar buka Rakornas Ganas Annar, tangkal lahirnya generasi koplo
Ganjar buka Rakornas Ganas Annar, tangkal lahirnya generasi koplo /Humas Provinsi Jateng

PORTAL PEKALONGAN – Ganjar Pranowo Gubernur Jawa Tengah secara resmi membuka Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Ganas Annar MUI.

Rakornas Ganas Annar bertujuan untuk menangkal lahirnya generasi koplo yang merusak generasi bangsa.

Generasi yang mengkomsumsi obat-obatan terutama narkoba akan menjadi tantangan tersendiri.

Baca Juga: Yaqut Cholil Qoumas: Waspada Memasuki Tahun Politik, Jaga Keutuhan Bangsa

Rakornas ditandai dengan penandatanganan Deklarasi Bersama Jihad Melawan Narkoba yang sebelumnya dibacakan oleh Ketua PW Ganas Annar MUI Jateng, Dr KH Multazam Ahmad, di Hotel Metro Park View Semarang, Selasa 29 November 2022.

Rakornas Ganas Annar kali ini, menurut Ketua Umum Ganas Annar MUI Pusat,  Dr Hj  Titik Maryati merupakan rakornas istimewa, karena baru pertama kali dilaksanakan. Sesuai dengan tema ''Meneguhkan Peran Ganas Annar MUI untuk Indonesia Bebas Narkoba'', lanjut Titik,  Ganas Annar berkomitmen menelorkan program untuk tahun-tahun ke depan.

Selain dihadiri 16 provinsi utusan dari pimpinan wilayah provinsi di Indonesia, pembukaan Rakornas Ganas Annar MUI juga dihadiri sejumlah santri Ponpes Raudhatul Quran, Masjid Agung Kauman Semarang, di bawah Pengasuh Ponpes KH Achmad Maksum (Gus Khamad).

Kehadiran Ganjar Pranowo juga mendapat sambutan luar biasa dari para peserta Rakornas dan para santri. Bahkan para santri dan peserta berebut untuk bersalaman dan minta foto bersama Ganjar Pranowo. ''Mumpung belum di Istana, kami minta foto bareng Pak Ganjar,'' celetuk seorang santri.

Sebelum membuka Rakornas, Gubernur Ganjar Pranowo langsung menyatakan, pihaknya menunggu hasil Rapat Koordinasi Nasional Gerakan Nasional Antinarkoba (Ganas Anar) yang dilaksanakn di Jawa Tengah akan lebih jelas tetapi juga tegas.

Halaman:

Editor: Sumarsi

Sumber: Humas Provinsi Jawa Tengah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x