Beri Pesan untuk Para Relawan, Ustadz Adi Hidayat: Niatkan untuk Ibadah

- 29 November 2022, 11:48 WIB
Ustadz Adi Hidayat.
Ustadz Adi Hidayat. /Youtube Adi Hidayat Official/

PORTAL PEKALONGAN - Ustadz Adi Hidayat atau yang juga akrab dipanggil UAH menyampaikan pesan-pesan untuk relawan yang bertugas di tempat bencana.

Seperti diketahui, gempa yang mengguncang Cianjur pada 21 November 2022 menimbulkan kerusakan yang cukup parah.

Ratusan korban jiwa, korban luka, hingga rumah-rumah mengalami kerusakan akibat gempa berkekuatan 5,6 magnitudo tersebut.

Baca Juga: Susah Bangun Subuh! Simak Tips Agar Bangun dan Sholat Subuh Tepat Waktu Ala Ustadz Adi Hidayat!

Hingga kini, bantuan terus berdatangan dari para relawan.

Masyarakat bahu-membahu mengumpulkan donasi berupa uang, makanan, hingga pakaian bagi para korban yang masih mengungsi.

Banyak relawan kemanusiaan dari berbagai organisasi berdatangan untuk menyalurkan bantuan.

Ustadz Adi Hidayat yang juga mengunjungi korban gempa berpesan kepada para relawan.

“Niatkan untuk ibadah, supaya tidak hanya hebat di sini (dunia), tapi juga disanjung di sana (akhirat),” ucap UAH.

Halaman:

Editor: Arbian T

Sumber: Youtube Adi Hidayat Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x