Gus Baha: Kampanyekan Ilmu dengan Al - Qur'an

- 7 Februari 2023, 06:05 WIB
Gus Baha Sampaikan Hikmah tentang Orang Kuat yang Ternyata Hanya Dilecehkan oleh Langit
Gus Baha Sampaikan Hikmah tentang Orang Kuat yang Ternyata Hanya Dilecehkan oleh Langit /Berita Bantul/

PORTAL PEKALOGAN - Kitab suci Al- Qur’an adalah pedoman utama bagi umat Islam dalam meniti jalan kehidupan. Di dalamnya, terdapat kisah-kisah dan petunjuk jalan yang bila dipegang teguh, niscaya akan mengantarkan kepada keselamatan dunia dan akhirat.

Dengan membacanya saja, kita akan diganjar oleh Allah Subhanahu wata’ala dengan pahala 1 kebaikan yang akan dilipatgandakan menjadi 10 kebaikan, untuk tiap huruf yang dibaca. Apalagi, pahala bagi yang orang yang menghafal Al Qur’an.

Baca Juga: Gus Baha: Nikmat Terbesar Itu Islam, Tanamkan agar Hidupmu Lebih Damai!

Al-Qur'an merupakan sesuatu yang agung. Dengan begitu, seseorang yang memiliki hafalandan pemahaman terhadap Al-Qur'an harus percaya bahwa dirinya memiliki sebuah kehormatan serta memiliki prinsip hidup yang kuat.

Menyadur dari sebuha vide unggahan kanal youtube Basuh Hati, KH Ahmad Baha Udin Nursalim atau yang lebih dikenal dengan sapaan Gus Baha, menjelaskan tentang seseorang harus mempunyai hafalan Qur’an meskipun sedikit.

“Orang harus punya hafalan Al Qur’an entah itu Wadukha, Yasin, atau apa saja. Paling tidak punya pegangan – pegangan dan prinsip hidup,” ucap Gus Baha Menjelaskan.

Baca Juga: Gus Baha: 6 Kunci Masuk Surga dan Menutup Pintu Surga Menurut Sayyidina Ali

Prinsip hidup merupakan sebuah hal yang harus dimiliki oleh masing-masing orang dan menjadi sebuah ciri khas yang akan menjadi pembeda dengan orang lain.

Adanya prinsip hidup akan membuat seseorang bersikap lebih bijak tentang bagaimana seharusnya menentukan langkah ke depan dan mengambil sebuah keputusan agar tidak terjadi sebuah kefatan yang menimbulkan terjadinya hal – hal yang tidak diinginkan.

Selain itu, dengan memiliki prinsip hidup bisa membantu seseorang untuk membentuk karakternya menjadi lebih kuat, serta lebih baik dan mampu menyesuaikan diri dengan segala sesuatu yang telah terjadi.

Halaman:

Editor: Alvin Arifin

Sumber: YouTube Basuh Hati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x