Viral! Beredar Video Pelaku Tendang Sesaji di kawasan Gunung Semeru, Suhu Padepokan Carang Seket Angkat Bicara

- 10 Januari 2022, 08:13 WIB
Viral! Beredar Video Pelaku Tendang Sesaji di kawasan Gunung Semeru, Suhu Padepokan Carang Seket Turut Angkat Bicara
Viral! Beredar Video Pelaku Tendang Sesaji di kawasan Gunung Semeru, Suhu Padepokan Carang Seket Turut Angkat Bicara /Tangkapan layar twitter @Sam Setiawan/

PORTAL PEKALONGAN - Viral! Sebuah video memperlihatkan aksi tak terpuji di sekitar kawasan Gunung Semeru, Lumajang, Jawa Timur, beredar video pelaku tendang sesaji, Den Juneng Suhu Padepokan Carang Seket turut angkat bicara.

Dalam video yang beredar tersebut, pelaku yang mengenakan sarung dan penutup kepala itu terlihat membuang sesaji, bahkan menendang sesaji yang berada di sekitar kawasan Gunung Semeru, Lumajang, Jawa Timur.

Den Juneng Suhu Padepokan Carang Seket turut angkat bicara mengenai video viral yang beredar mengenai pelaku tendang sesaji di kawasan Gunung Semeru, Lumajang, Jawa Timur.

Baca Juga: Arti Mimpi Digigit Ular Menurut Primbon Jawa, Pertanda Baik atau Buruk..

Menurut Den Juneng, apakah itu sesaji atau bukan kita tidak tau asal usulnya.

Den Juneng mengungkapkan, bagi siapapun yang menyia nyiakan makanan apalagi membuang dan menendangnya sudah bagian dari perbuatan tidak menyenangkan dan layak untuk dapat teguran bahkan pidanan.

"Kalau itu di anggap sirik objeknya harus satu iman yaitu Islam, melihat langsung cara ritual dan tau apa yang dia ucapkan, kalau pelakunya beda agama, ini urusan Negara atas kebebasan warga memeluk agama dan keyakinanya pasal 29 UUD 1945," jelas Den Juneng.

Den Juneng menambahkan, untuk urusan tafsir, sesat atau tidaknya sudah ada dalam Peraturan Presiden yang menaungi, bukan pendapat perorangan yang berasumsi, apa lagi di dasari faktor suka dan tidak suka.

Baca Juga: Ini Arti Mimpi Gigi Copot Menurut Ki Aji Lalang Jagad Praktisi Spiritual, Pertanda Baik atau Buruk..

Halaman:

Editor: Dimas Diyan Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x