Mudikkan Motormu dengan Gratis, Kerjasama Kemenhub dan DJKA, Simak Syarat dan Ketentuannya

- 3 Maret 2023, 22:26 WIB
Mudikkan motormu dengan gratis, kerjasama Kemnhub dan DJKA, simak syarat dan ketentuannya
Mudikkan motormu dengan gratis, kerjasama Kemnhub dan DJKA, simak syarat dan ketentuannya /Dwi Widiyastuti/Instagram @keretaapikita

PORTAL PEKALONGAN – Mudik menggunakan motor akhir-akhir ini banyak diminati masyarakat. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) mengadakan program Motis (Motor Gratis) 2023. Motis adalah program pengangkutan motor gratis untuk memudahkan para pemudik untuk berkunjung ke sanak famili dengan motor yang dibawanya.

Mudik gratis yang diselenggarakan Kemenhub tentu sangat berguna bagi masyarakat yang ingin pulang kampung dengan menggunakan kereta api.

Seperti yang dikutip Portal Pekalongan dari laman djka.dephub.go.id bahwa Motis 2023 DJKA menyiapkan 10 Ribu Slot Motor Gratis. Kesempatan bagi masyarakat yang ingin memanfaatkan moda ini.

Baca Juga: Sensasi Makan Ikan Bakar di Atas Air, Kuliner di Kabupaten Bandung Barat

Motis 2023 naik kereta hanya dikenakan biaya Rp.10.000 sampai Rp.20.000 saja, tentunya ini sangat terjangkau sekali.

Mudik gratis ternyata memiliki syarat dan ketentuannya. Dilansir  dari mudikgratis.dephub.go.id, hal-hal yang harus dipersiapkan untuk mudik gratis yang akan dimulai  pada 1 Maret 2023 – 3 Mei  2023

Syarat Mudik Kereta Api

  1. Para peserta diwajibkan sudah vaksin boster.
  2. Satu peserta harus memiliki KTP, Kartu Keluarga, SIM C
  3. WAJIBmelakukan verifikasi ke Posko, sesuai dengan waktu verifikasi yang telah dipilih pada saat mendaftar
  4. Motor dengan kapasitas mesin maksimal 200 cc
  5. Bagi Peserta yang hanya mendaftarkan Sepeda Motor, diwajibkan memiliki /menunjukkan bukti Mudik moda transportasi lainnya
  6. Sepeda Motor diserahkan H-1 atau satu hari sebelum tanggal keberangkatan    Sepeda Motor
  7. Tidak diperkenankan menitipkan Helm dan Kaca Spion.
  8. BBM wajib untuk dikosongkan pada saat penyerahan

 Baca Juga: Kunjungi Jepang Saat Musim Sakura, Rencanakan dari Sekarang dan Ini Caranya

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Instagram @keretaapikita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x