Wallace Costa Cedera, Hadapi Persija Lini Belakang PSIS Terancam Keropos

- 11 September 2021, 07:10 WIB
Wallace Costa Cedera, Hadapi Persija Lini Belakang PSIS Terancam Keropos
Wallace Costa Cedera, Hadapi Persija Lini Belakang PSIS Terancam Keropos /Instagram @liga1match

PORTAL PEKALONGAN - Lini belakang PSIS yang tangguh ketika mengatasi Persela Lamongan 1-0 pada laga perdana BRI Liga 1 2021/2022 terancam keropos.

Bek andalan PSIS, Wallace Costa, dikabarkan masih dalam pemulihan dari kondisi cedera.

Cedera Wallace Costa didapatnya ketika bertanding melawan Persela di laga perdana BRI Liga 1 2021/2022 Sabtu, 9 September 2021.

Baca Juga: PSIS Semarang Optimis Hadang Dominasi Persija, Poin Penuh Laga Perdana Jadi Motivasi

Saat pertandingan di Stadion Wibawa Mukti, Tangerang tersebut, Wallace Costa mengalami cedera setelah berebut bola dengan Riyatno Abiyoso, winger kiri Persela.

Akibat cidera yang dialaminya, Wallace Costa terpaksa ditarik keluar dan digantikan Wahyu Prasetyo.

"Wallace Costa sempat mengalami cedera engkel akut, dan berangsur membaik," terang dokter tim PSIS, Alfan Nur Asyhar sebagaimana dikutip Portal Pekalongan dari akun Instagram @beritapsissemarang.

Baca Juga: PSIS Semarang Bertolak ke Tangerang, Kantongi Kelemahan Persija

Alfan mengatakan akan terus melihat perkembangan dan mengevaluasi terkait kondisi cederanya Wallace Costa.

Halaman:

Editor: Dimas Diyan Pradikta

Sumber: Instagram @beritapsissemarang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah