Isyarat Shin Tae-yong Mainkan Egy Maulana Vikri untuk Tambah Daya Serang Timnas Indonesia pada Leg Kedua

- 23 Desember 2021, 19:35 WIB
Egy Maulana Vikri berpeluang diturunkan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020.
Egy Maulana Vikri berpeluang diturunkan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020. /Instagram @pssi

PORTAL PEKALONGAN - Egy Maulana Vikri berpeluang diturunkan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020.

Hadirnya Egy Maulana Vikri diharapkan bisa menjadi alternatif agar lini depan Timnas Indonesia lebih tajam dan kreatif.

Timnas Indonesia yang diperkuat Egy Maulana Vikri harus bermain lebih agresif untuk meraih kemenangan agar lolos ke partai puncak Piala AFF 2020.

Baca Juga: Hasil Semifinal Piala AFF 2020: Timnas Indonesia Imbang 1-1 dengan The Lions, Witan Sulaeman Man of the Match

Berkaca pada pertandingan leg pertama, Timnas Indonesia tampil menyerang dan berhasil mendominasi permainan sepanjang babak pertama.

Terbukti permainan ofensif dengan kerja sama satu dua dari kaki ke kaki yang cepat mampu membuat lini pertahanan Singapura kalang kabut.

Skuad Garuda mampu unggul terlebih dahulu melalui sepakan fantastis kaki kiri Witan Sulaeman memanfaatkan umpan terobosan Asnawi Mangkualam.

Namun perubahan pemain serta strategi Timnas Indonesia dengan mengendurkan serangan membuat tempo permainan pada babak kedua ikut menurun.

Baca Juga: Lawan Singapura di Leg Pertama, Timnas Indonesia Dipastikan Belum Diperkuat Egy Maulana Vikri

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Instagram @pssi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah