Jelang PSIS vs Arema FC, Pratama Arhan Telah Kembali, Dragan Optimistis Memetik Kemenangan

- 16 Januari 2022, 06:48 WIB
Pratama Arhan bakal memperkuat PSIS untuk mengalahkan Arema FC pada laga Senin 17 Januari 2022.
Pratama Arhan bakal memperkuat PSIS untuk mengalahkan Arema FC pada laga Senin 17 Januari 2022. /Instagram @psisfcofficial


PORTAL PEKALONGAN - Sosok yang sangat dinanti-nantikan, Pratama Arhan, akhirnya sudah kembali bergabung dengan skuad Mahesa Jenar.

Pratama Arhan sudah tiba di Bali, Jumat 14 Januari 2021, setelah selesai menjalani masa karantina. Dengan kembalinya Pratama Arhan, kekuatan PSIS Semarang makin solid untuk laga selanjutnya melawan Arema FC pada pekan ke-20 BRI Liga 1 2021/2022.

Laga PSIS Semarang vs Arema FC akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Senin 17 Januari 2022.

Baca Juga: Persiraja Resmi Protes ke PSSI, Buntut Kepemimpinan Wasit pada Laga Melawan PSIS Semarang

Diketahui, Arema FC adalah tim kuat yang saat ini menduduki puncak klasemen sementara BRI Liga 2021-2022 dengan mengoleksi 40 poin kemenangan.

Sementara PSIS saat ini berada di posisi ke-7 klasemen sementara dengan 30 poin kemenangan. Sudah pasti PSIS perlu kerja keras untuk bisa mengalahkan Arema FC.

Namun dengan bergabungnya Pratama Arhan kembali memperkuat PSIS, ada optimisme bagi skuad Mahesa Jenar akan mampu memetik kemenangan pada laga melawan skuad Singo Edan, julukan Arema FC.

Diketahui Pratama Arhan dan Alfeandra Dewangga harus menjalani masa karantina seusai membela Timnas Indonesia hingga masuk final dalam kompetisi Piala AFF 2020 di Singapura.

Baca Juga: Inilah Penjelasan Resmi Manajemen PSIS Terkait Pemain Asing, Bagaimana Status Bruno Silva?

Sebelumnya, Alfeandra Dewangga sudah lebih dulu bergabung dengan skuad Mahesa Jenar dan tampil menawan di lini pertahanan saat melawan Persiraja Banda Aceh pada pekan ke-19 BRI Liga 1 2021-2022, dengan hasil 1-0 untuk kemenangan PSIS.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Psis.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x