Adelaide Callista Wongsohardjo nama baru di roster 3X3 SEA Games XXXI 2022

- 9 Mei 2022, 16:03 WIB
Adelaide Callista Wongsohardjo dalam latihan TC SEA Games
Adelaide Callista Wongsohardjo dalam latihan TC SEA Games /Yoga Frame

  • PORTAL PEKALONGAN
    - Adelaide Callista Wongsohardjo nama baru di roster 3X3 di timnas bola basket putri untuk SEA Games XXXI 2022, mewarnai timnas bola basket 3X3.

Adelaide Callista Wongsohardjo yang dipanggil Laide dalam kesehariannya adalah mahasiswa semester 6 di Universitas Surabaya.

Laide pemain asal Malang kelahiran 12 Oktober 2001, mengenal dunia bola basket yang diperkenalkan oleh Papa nya yang juga pemain klub Bima Sakti bernama Frans Antono.

Awalnya terpaksa dengan arahan papanya untuk masuk klub tetapi akhirnya jatuh hati dan sampai ketagihan bermain basket.

Laide merasa basket menambah warna perjalanan hidupnya karena bertemu banyak orang yang menambah wawasan dan juga menambah keseruan untuk mengisi waktu luang yang ada.

Dalam kesempatan wawancara virtual dengan Portal Pekalongan, Leide menyampaikan sempat terkejut ketika diumumkan bahwa Laide masuk di roster 3X3.

Untuk kategori 3X3, terpilihnya di roster memang bukan pertama kali terjun.  Laide juga pernah memiliki pengalaman mewakili Indonesia di 3X3 World Cup U18 tahun 2019.

Dan Laide juga memiliki sederet pengalaman dan prestasi di bidang bola basket, seperti DBL Allstar 2017, Asian Games 2018, meraih perunggu di SEA GAmes 2019, juara 1 LIMA 2021, dan Juara 1 PON 5 on 5 2021.

Pemain klub GMC Cirebon ini, menyampaikan bahwa Laide sangat senang bisa menjadi bagian dari 12 pemain yang terpilih untuk SEA GAMES 2022, Hanoi, VIetnam.

Merupakan kebanggaan bisa bawa nama Indonesia, walaupun harus ditebus dengan kelelahan yang luar biasa. Tetapi Laide menyadari dan menjalankannya dengan senang hati karena ada yang harus dikorbankan untuk mencapai target "Journey to Gold Medal".

Baca Juga: Nathania Claresta Orville Pemain Timnas Bola Basket Putri yang akan Turun di Kategori 5x5 dan 3X3

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Wawancara Eksklusif


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah