Jika Gagal Menjadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Indonesia Bakal Hadapi 10 Kemungkinan Terburuk Ini

- 28 Maret 2023, 00:00 WIB
Logo resmi Piala Dunia U-20. Indonesia gagal jadi tuan rumah, ini 9 sanksi yang mengkhawatirkan
Logo resmi Piala Dunia U-20. Indonesia gagal jadi tuan rumah, ini 9 sanksi yang mengkhawatirkan /kompasiana.com/

 

PORTAL PEKALONGAN – Jika akhirnya Indonesia benar-benar gagal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20, setidaknya ada 10 kemungkinan buruk yang bakal dihadapi Indonesia.

Kekhawatiran itu muncul setelah rencana drawing atau pembagian grup dalam Piala Dunia U-20 yang diagendakan diselenggarakan di Bali pada 31 Maret ini dibatalkan oleh FIFA.

Meski pembatalan itu baru disampaikan oleh pihak FIFA secara lisan kepada Ketua PSSI Erick Thohir, agaknya kecil kemungkinan keputusan itu akan berubah.

Baca Juga: Drawing Piala Dunia U20 di Bali Dibatalkan FIFA, Indonesia Bisa Gagal Jadi Tuan Rumah

Akibatnya, polemik seputar lanjutan penyelenggaraan ajang sepak bola terbesar di dunia pada jenjang usia di bawah 20 tahun itu pun makin menghantui, mengingat akan banyak kemungkinan buruk bakal dihadapi Indonesia.

Seperti diberitakan sebelumnya, pembatalan drawing tersebut dilakukan pihak FIFA sebagai respons atas penolakan terhadap kedatangan Tim Nasional Israel di Indonesia yang merupakan peserta Piala Dunia U-20.

Kedatangan Tim Nasional Israel ditolak oleh banyak lapisan masyarakat Indonesia karena Israel dituding telah memerangi Palestina dan itu bertentangan dengan konstitusi Indonesia, yakni UUD 1945.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Diolah Dari Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x