Harga Fortuner 2014 Rp250 Jutaan, Layak Dibawa Pulang karena Pajero Sport Tidak Berani ...

12 Januari 2023, 14:19 WIB
Toyota Fortuner TRD G Luxury Big SUV Indonesia /Ali A/

PORTAL PEKALONGAN - Ada 6 varian Fortuner yang dirilis Toyota tahun 2014.

Toyota Fortuner 2014 dirilis dalam dua varian mesin, bensin dan diesel.

Mau tahu harganya sekarang berapa? Di kisaran Rp250 jutaan hingga Rp300 jutaan.

Apa istimewanya Toyota Fortuner 2014 dibanding Toyota Fotuner 2022-2023?

Kecuali faktor usia dan interior, yang lain hampir sama.

Yakni sama-sama macho, berotot, dan tegar di jalan raya sehingga tidak takut diintimidasi Mitsubishi Pajero Sport.

Selain itu, keistimewaan Toyota Fortuner 2014 adalah masih powerfull.

Baca Juga: Yamaha XSR 155 Hadirkan Varian Warna Baru, Jadi Terlihat Lebih Garang!

Apa itu Powerfull?

Simak terus artikel ini sampai rampung.

Berikut ini kisaran harga Toyota Fortuner 2014 berikut variannya

1. Fortuner Bensin TRD 2014/2.700 cc, 163 dk: Rp 280 juta
2. Fortuner Diesel A/T Facelift 2014/2.500 cc, 144 dk: Rp 290 juta
3. Fortuner Diesel M/T Facelift 2014/2.500 cc, 144 d: Rp 310 juta
4. Fortuner Diesel TRD A/T 2014/2.500 cc, 149 dk: Rp 320 juta
5. Fortuner G Lux 4×2 A/T Facelift 2014/2.700 cc, 163 dk: Rp 260 juta
6. Fortuner G Lux 4×2 M/T Facelift 2014/2.700 cc, 163 dk Rp 230 juta

Baca Juga: Rp300 Juta, Pilih Pajero Sport atau Toyota Fortuner Diesel TRD? Ini Yang Harus Kamu Lakukan...

DISLAIMER: Harga dirangkum dari price list yang ditawarkan beberapa pedagang mobil bekas area Jakarta dan sekitarnya. Harga juga tergantung kondisi kendaraan.

Nah, setelah tahu kisaran harga Toyota Fortuner 2014, mari selanjutnya kita simak alasannya mengapa kita membeli Toyota Fortuner bekas?

Ini sejumlah alasannya:

1. Harga Toyota Fortuner 2023 masih tergolong tinggi, yaitu di kisaran Rp500 jutaan hingga Rp700 jutaan, bergantung tipe.

2. Toyota Fortuner bekas, rilis tahun 2013, 2014, 2015 masih manis dan macho sebagai tunggangan yang keren dan berwibawa.

Baca Juga: Harga Pajero Sport dan Fortuner Bekas Ugal-ugalan Murahnya, Under Rp250 Juta! Cek Odometer dan Riwayat!

3. Toyota Fortuner 2014 memiliki kelebihan dari segi mesin. Fortuner 2014 tersedia dalam varian mesin Diesel 2.500cc dengan tenaga 144 Horsepower.

4. Bagi yang tidak suka mesin diesel bisa membeli varian bensin yang memiliki kapasitas 2.700cc dengan tenaga 163 Horsepower.

5. Tenaganya begitu powerfull, sebanding dengan kapasitas mesinnya yang besar.

Demikian artikel mengenai Toyota Fortuner 2014 meski sudah umur namun performa mesin masih powerfull, masih gagah dan berwibawa, sehingga tidak takut diintimidasi "musuh utamanya" yakni Mitsubishi Pajero Sport.***

Editor: Ali A

Sumber: Mobil123.com Oto.com

Tags

Terkini

Terpopuler