Bioskop di Kota Pekalongan Sudah Dibuka, Pengunjung Wajib Simak Syarat dan Ketentuanya

- 28 September 2021, 21:19 WIB
Bioskop di Kota Pekalongan Sudah Dibuka, Pengunjung Wajib Simak Syarat dan Ketentuanya
Bioskop di Kota Pekalongan Sudah Dibuka, Pengunjung Wajib Simak Syarat dan Ketentuanya /Dinas Kominfo Pekalongan

PORTAL PEKALONGAN – Kabar baik untuk warga Kota Pekalongan karena fasilitas hiburan Bioskop sudah resmi dibuka sejak 16 September 2021.

Guna menonton Bioskop di Kota Pakelongan terdapat syarat dan ketentuan yang harus dipatuhi pengunjung, salah satunya memasang aplikasi PeduliLindungi.

Ya, pengunjung harus menggunakan aplikasi PeduliLindungi sebagai syarat masuk. Artinya pengunjung Bioskop hanya untuk yang sudah vaksinasi Covid-19.

Dikutip portalpekalongan.com dari Facebook Dinas Kominfo Pekalongan pada Selasa 28 September 2021.

Baca Juga: Kota Pekalongan Bakal Jadi Tuan Rumah Lima Cabor Dulongmas Championship 2021

Bioskop di Kota Pekalongan yang telah buka di antaranya adalah Cinema XX1 Transmart.

Di Bioskop tersebut, selain menekankan penerapan protokol kesehatan ketat, anak usia di bawah 12 tahun juga belum boleh ke Bioskop.

Hal ini diungkapkan Manajer Cinema XX1, Imam saat ditemui Selasa, 28 September 2021.

"Kapasitas maksimal 50 persen dan hanya pengunjung dengan kategori hijau dan kuning PeduliLindungi yang boleh masuk. Jadi untuk kursi sistemnya satu kosong satu, kapasitas maksimal setengah dari 198," kata Imam.

Imam juga menjelaskan, pihaknya rutin melakukan penyemprotan desinfektan berstandar internasional yakni seperti desinfektan di pesawat.

Halaman:

Editor: Oriza Shavira A

Sumber: Dinas Kominfo Pekalongan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x