Ayo Berlatih 20 Butir Soal Getaran, Gelombang dan Bunyi , Latihan Soal Disertai Kunci Jawaban

- 22 April 2022, 15:04 WIB
Ayo Berlatih 20 Butir Soal Getaran, Gelombang dan Bunyi , Latihan Soal Disertai Kunci Jawaban
Ayo Berlatih 20 Butir Soal Getaran, Gelombang dan Bunyi , Latihan Soal Disertai Kunci Jawaban /PEXELS/Karolina Grabowska

11. Senar dapat beresonansi dengan senar lain bila kedua senar itu sama…
A. frekuensinya
B. panjangnya
C. tegangannya
D. luas penampangnya

12. Perhatikan pernyataan berikut!
(1) Semakin besar penampang senar, semakin tinggi frekuensinya
(2) Semakin besar tegangan senar, semakin tinggi frekuensinya
(3) Semakin panjang senar, semakin rendah frekuensinya
(4) Semakin bagus bentuk senar, semakin rendah frekuensinya
Pernyataan yang tepat mengenai senar pada gitar ditunjukkan nomor ....
A. (1) dan (3)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)

Baca Juga: 50 Butir Soal Ujian Sekolah IPA SMP MTS Latihan Soal Disertai Kunci Jawaban, Sukses US Tahun 2022

13. Perbedaan antara gema dan gaung terletak pada ....
A. amplitudo dan frekuensinya
B. kelengkapan kata yang terdengar
C. jarak sumber bunyi dengan pendengar
D. jarak sumber bunyi dengan dinding pemantul

14. Suatu lembah yang dalam di bumi, teriakan seorang siswa terdengar bergema. Di lembah yang sama di bulan, teriakan tersebut tidak terdengar gemanya. Hal ini disebabkan ....
A. bulan hanya dapat memantulkan cahaya matahari
B. frekuensi teriakan menjadi lebih kecil dari 20 kHz
C. percepatan gravitasi bulan sangat rendah
D. di bulan hampa udara
15. Bunyi mempunyai cepat rambat paling besar jika melalui medium…
A. udara
B. air
C. kawat besi
D. ruang hampa

16. Pada saat mendengar suara yang sangat keras, sebaiknya kita membuka mulut. Tujuan dari tindakan tersebut adalah ....
A. dapat bernapas lega
B. suara dapat masuk ke rongga mulut
C. tekanan udara telinga tengah sama dengan telinga luar
D. gelombang suara keras terpecah masuk ke dalam tubuh

17. Raka meniup peluit di depan tebing yang jaraknya 90 meter. Jika bunyi pantul terdengar 0,5 sekon setelah bunyi asli, maka cepat rambat bunyi di udara saat itu adalah ….
A. 360 m/s
B. 340 m/s
C. 300 m/s
D. 170 m/s

18. Sonar dipancarkan ke dasar danau, dalam waktu 0,4 detik sesudah sonar dipancarkan tertangkap kembali pantulan sonar dari dasar danau. Jika cepat rambat bunyi di dalam danau adalah 1420 m/s, maka kedalaman danau adalah...
A. 284 m
B. 568 m
C. 710 m
D. 840 m

19. Petasan meledak di sebuah lembah berdinding batu. Jarak lokasi ledakan dengan dinding batu adalah 200 m. Gema dari ledakan petasan terdengar kembali 1,2 detik sesudah ledakan terjadi. Cepat rambat bunyi di udara adalah ….
A. 167 m/s
B. 240 m/s
C. 333 m/s
D. 480 m/s

Baca Juga: Butir Soal Detik-Detik Ujian Sekolah IPA SMP MTs Tahun 2022, Latihan Soal Disertai Kunci Jawaban Part 4

Halaman:

Editor: Oriza Shavira A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah