Latihan Soal Tes Sumatif IPA Kelas 7 SMP, Kurikulum Merdeka: Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah Part 3

- 11 Agustus 2022, 17:49 WIB
Latihan Tes Sumatif Kelas 7
Latihan Tes Sumatif Kelas 7 /Buku IPA Kelas 7 SMP, Kemendikbud

PORTAL PEKALONGAN - Berikut ini adalah latihan soal Tes Sumatif / Ulangan Harian (UH) Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) kelas 7 SMP, Kurikulum Merdeka, Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah Part 3.


Penyusunan latihan soal Tes Sumatif / Ulangan Harian (UH) Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) kelas 7 SMP, Kurikulum Merdeka, Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah Part 3, ini dilansir Portalpekalongan.com dari Buku Ilmu Pengetahuan Alam Kelas 7 SMP terbitan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).


Kali ini, latihan soal Tes Sumatif / Ulangan Harian (UH) IPA Kelas 7 SMP Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah Part 3 ini juga berdasarkan penjelasan narasumber Leni Nurindah, S.Pd, alumni S1 Pendidikan Biologi Universitas Negeri Surabaya (Unesa).

Baca Juga: Doa Memohon Kelancaran Ujian, Lengkap Bacaan Arab, Latin dan Artinya: Baik untuk Diamalkan Sehari-Hari


Sehingga nantinya, latihan soal Tes Sumatif / Ulangan Harian (UH) Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) kelas 7 SMP, Kurikulum Merdeka, Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah Part 3, ini dapat adik-adik pelajari untuk menambah ilmu pengetahuan dan wawasan selama proses pembelajaran.

Latihan Soal Tes Sumatif IPA Kelas 7 SMP, Kurikulum Merdeka: Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah Part 3.
1. Perhatikan pernyataan di bawah ini, cabang ilmu sains yang tepat berkaitan dengan profesi adalah, kecuali....
A. Polisi menggunakan cabang ilmu sains biologi untuk menentukan dan memeriksa sidik jari seorang kriminal.
B. Dokter menggunakan cabang ilmu sains biologi dan kimia untuk mengobati pasien dan mendiagnosis penyakit pasien
C. Ahli nutrisi menggunakan cabang ilmu sains biologi dan kimia dalam meneliti gizi atau kandungan zat dalam makanan.
D. Mekanik menggunakan cabang ilmu sains biologi untuk menyetel aki mobil.
Jawab: D

Baca Juga: 30 Soal Latihan Tes Sumatif dan Kunci Jawaban IPAS Kelas 4 SD Bab 1 Tumbuhan, Sumber Kehidupan di Bumi


2. Mempelajari berbagai hal tentang materi, yaitu terbuat dari apa, sifat dan perubahan dalam suatu reaksi kimia termasuk dalam cabang ilmu sains...
A. biologi
B. kimia
C. fisika
D. geologi
Jawab: B
3. Obat- obatan, secara khusus dipelajari dalam cabang ilmu sains ....
A. kimia organik
B. kimia anorganik
C. radiokimia
D. farmasi
Jawab: D
4. Zat- zat radioaktif, secara khusus dipelajari dalam cabang ilmu sains ....
A. radiokimia
B. farmasi
C. kimia organic
D. kimia anorganik
Jawab: A
5. Mempelajari bahan-bahan kimia yang ada pada makhluk hidup, termasuk dalam cabang ilmu kimia....
A. kimia anorganik
B. farmasi
C. radiokimia
D. kimia organik
Jawab: D

Baca Juga: Latihan Soal Tes Sumatif IPA Kelas 7 SMP, Kurikulum Merdeka: Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah Part 2


6. Mempelajari tentang bahan-bahan kimia yang ada pada benda, termasuk dalam cabang ilmu kimia adalah ....
A. kimia anorganik
B. farmasi
C. radiokimia
D. kimia organik
Jawab: A
7. Mempelajari tentang bumi dan perubahannya, termasuk dalam cabang ilmu sains....
A. biologi
B. geologi
C. kimia
D. fisika
Jawab: B
8. Gunung berapi, secara khusus dipelajari dalam cabang ilmu sains geologi, yaitu....
A. seismologi
B. petrologi
C. vulkanologi
D. palentologi
Jawab: C

Halaman:

Editor: Arbian T

Sumber: Buku IPA Kelas 7 SMP/MTs, Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah