Contoh Soal IPS Kelas 6 SD MI Tema 4 Persiapan Penilaian Harian Beserta Kunci Jawaban

- 3 November 2022, 10:36 WIB
  Contoh Soal IPS Kelas 6 SD MI  Tema 4 Persiapan Penilaian Harian Beserta Kunci Jawaban  /Sri Setiyowati/Portal Pekalongan.
Contoh Soal IPS Kelas 6 SD MI Tema 4 Persiapan Penilaian Harian Beserta Kunci Jawaban  /Sri Setiyowati/Portal Pekalongan. /

PORTAL PEKALONGAN- Artikel ini membahas contoh soal IPS kelas 6 SD MI Tema 4 sebagai persiapan Penilaian Harian beserta kunci jawaban.

Contoh soal IPS kelas 6 SD MI Tema 4 sebagai persiapan Penilaian Harian beserta kunci jawaban. Materi ini berasal dari materi pelajaran buku tematik untuk SD MI kemendikbud yang selama ini dipelajari di sekolah.

Sebelumnya lebih baik adik-adik terlebih dahulu mengerjakan contoh soal IPS mengenai Tema 4 persiapan Penilaian Harian beserta kunci jawaban kemudian kalian dapat mencocokkan hasilnya dengan kunci jawaban.

Baca Juga: Contoh Soal IPA Kelas 6 SD MI Tema 4 Persiapan Penilaian Harian Beserta Kunci Jawaban

Contoh soal IPS kelas 6 SD MI persiapan Penilaian Harian beserta kunci jawaban disusun oleh Sri Setiyowati,SE.MM, alumnus Universitas Mercubuana Jakarta dan Fakultas Pendidikan dan Keguruan Universitas Terbuka Jakarta.

Pilihlah jawaban paling benar dari pertanyaan berikut ini!
1. Adanya globalisasi tentunya berpengaruh pada suatu negara, salah satunya adalah …. 
A. saling bersekutu
B. saling bekerjasama
C. maraknya penjajahan negara
D. saling memegang kekuasaan
Jawaban:B. saling bekerjasama 

2. Perhatikan negara ASEAN berikut. 
1)Indonesia
2)Vietnam
3)Singapura
4)Filipina
5)Laos
Negara yang menjadi pemrakarsa berdirinya negara ASEAN ditunjukkan oleh angka….
A. 1), 2), dan 3)
B. 1), 3), dan 4) 
C. 2), 3), dan 5)
D. 3), 4), dan 5)
Jawaban:B. 1), 3), dan 4)

Baca Juga: Contoh Soal PPKN Kelas 6 SD MI Tema 4 Persiapan Penilaian Harian Beserta Kunci Jawaban
 
3. Lima negara Asia Tenggara termasuk Indonesia menyepakati pembentukan organisasi ASEAN melalui penandatanganan ... 
A. Deklarasi Bangkok 
B. Deklarasi Laut Cina Selatan
C. Deklarasi Kesepakatan ASEAN
D. Deklarasi Kawasan Damai, Bebas, dan Netral
Jawaban:A. Deklarasi Bangkok 
 
4. Indonesia membuka program beasiswa kepada pelajar dari negara-negara ASEAN. Program tersebut merupakan bagian dari program .... 
A. pertukaran pelajar 
B. bantuan kemanusiaan
C. pengenalan budaya indonesia
D. pengentasan rakyat dari kemiskinan
Jawaban:A. pertukaran pelajar

5. Perhatikan kompetisi olahraga berikut. 
1)SEABA
2)Piala AFF
3)SEA Games
4)Piala Thomas
5)Asian Games
Kompetisi olahraga tingkat ASEAN yang diikuti oleh Indonesia ditunjukkan oleh angka….
 
A. 1), 2), dan 3) 
B. 1), 3), dan 5)
C. 2), 4), dan 5)
D. 3), 4), dan 5)
Jawaban:A. 1), 2), dan 3) 

Baca Juga: 25 Contoh Soal Ujian Sekolah dan Try Out IPS Kelas 6 SD MI Bagian 6 Beserta Kunci Jawaban

6. Kerja sama Indonesia dengan negara anggota ASEAN yang bertujuan meningkatkan kualitas pendidikan dan kesejahteraan masyarakat adalah ... 
A. meminjam dana untuk mengembangkan iptek
B. melakukan pertukaran pelajar dan mahasiswa 
C. membayar tenaga ahli dari negara lain
D. membeli peralatan perang terbaru
Jawaban: B. melakukan pertukaran pelajar dan mahasiswa 

7. Ajang olahraga yang diadakan setiap dua tahun dan melibatkan sepuluh negara Asia Tenggara adalah.... 
A. SEA Games 
B. SEABA
C. Asian Games
D. Piala Thomas
Jawaban:A. SEA Games 

8. Berikut peran aktif Indonesia dalam kerja sama sosial budaya. 
1)Indonesia mendapat bantuan dari Malaysia dan Singapura untuk mengatasi bencana asap
2)Indonesia mengikuti ajang pesta olahraga tingkat ASEAN SEA Games
3)Indonesia memberikan bantuan terhadap korban topan Haiyan di Filipina
4)Indonesia memberikan bantuan tempat pengungsian untuk suku Rohingya, Myanmar.
Peran aktif Indonesia dalam memberikan bantuan kemanusian ditunjukkan oleh angka….
A. 1) dan 2)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 4)
D. 3) dan 4)
Jawaban: D. 3) dan 4)

Baca Juga: 10 Contoh Soal Matematika Kelas 6 SD MI Persiapan Penilaian Harian Beserta Kunci Jawaban:Lingkaran
 
 9. Upaya yang dilakukan dalam rangka meningkatkan kerja sama kebudayaan ASEAN yaitu ….
A. mengadakan pameran dan pentas budaya dari tiap-tiap negara anggota 
B. mengajarkan dan menjadikan budaya tiap-tiap negara anggota ASEAN ke dalam kebudayaan nasional
C. mencampur budaya negara ASEAN lainnya dengan budaya Indonesia
D. mengakui budaya-budaya negara ASEAN sebagai budaya bersama
Jawaban:A. mengadakan pameran dan pentas budaya dari tiap-tiap negara anggota 

10. Kerja sama yang dilakukan untuk memberantas narkoba di wilayah ASEAN antara lain …. 
A. meminimalisasi dampak pencemaran lingkungan
B. memberikan penyuluhan kepada pelajar mengenai bahaya narkoba 
C. melakukan distribusi narkoba ke semua negara anggota ASEAN
D. mengatur mekanisme penyelesaian konflik secara damai
Jawaban:B. memberikan penyuluhan kepada pelajar mengenai bahaya narkoba 


Materi contoh soal ini merupakan panduan bagi orang tua untuk belajar bersama putra putri di rumah.Artikel ini hanya untuk membantu belajar. 

Demikian contoh soal IPS kelas 6 SD MI mengenai Tema 4 sebagai persiapan Penilaian Harian beserta kunci jawaban.Selamat belajar dan semoga bermanfaat.***

Editor: Sumarsi

Sumber: Buku Tematik Kelas 6 Kemendikbud 2018


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah