Latihan Soal Tes Sumatif Matematika: Segiempat dan Segitiga SMP MTs Kelas 7 Disertai Kunci Jawaban Paket 1

- 13 April 2023, 06:16 WIB
Ilustrasi Latihan Soal Tes Sumatif Matematika: Segiempat dan Segitiga SMP MTs Kelas 7 Disertai Kunci  Jawaban Paket 1
Ilustrasi Latihan Soal Tes Sumatif Matematika: Segiempat dan Segitiga SMP MTs Kelas 7 Disertai Kunci Jawaban Paket 1 /

3. Sebuah lantai berukuran 2 m x 3,6 m akan ditutup ubin berbentuk persegi dengan ukuran 20 cm x 20 cm. Banyak ubin yang diperlukan adalah…buah.
A. 180
B. 190
C. 200
D. 210

Kunci : A
Pembahasan :
Ukuran lantai yaitu 2 m x 3,6 m atau
Panjang 2 m atau 200 cm dan lebar 3,6 m atau 360 cm.
Ukuran ubin 20 cm x 20 cm.

Banyak ubin yang dibutuhkan (n) yaitu
n = Luas Lantai : Luas ubin
= (200 x 360) : (20 x 20)
= 72.000 : 400
= 180 buah

Jadi banyak ubin yang dibutuhkan adalah 180 buah

Baca Juga: Contoh Soal PG OSN Matematika SMP MTs Beserta Kunci Jawaban, Latihan Soal Jelang OSN Tahun 2023 Paket 3

4. Perbandingan panjang dan lebar persegi panjang 9 : 5. Jika keliling persegi panjang itu 56 cm, luas persegi panjang tersebut adalah… . cm2
A. 45
B. 90
C. 140
D. 180

Kunci : D
Pembahasan
Keliling persegi panjang (K) yaitu:
K = 2(p + l)
2(p + l) = 56
p + l = 28

Perbandingan p : l = 9 : 5
p = 9/14 x 28 = 9 x 2 = 18 cm
l = 5/14 x 28 = 5 x 2 = 10 cm

diperoleh p = 18 cm dan l = 10 cm, maka luas persegi panjang (L) tersebut yaitu:
L = p x l
= 18 x 10
= 180 cm2
Jadi luas persegi panjang tersebut adalah 180 cm2.

Baca Juga: Ini Dia! Resep Kue Kering Nutella Lumer di Mulut, Cocok untuk Lebaran

5. Diketahui jajargenjang dengan ukurannya seperti pada gambar berikut. Panjang a adalah ….
A. 10 cm
B. 9 cm
C. 8 cm
D. 6 cm

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Buku Matematika SMP/MTs Kemdikbud Kelas 7 edisi revisi 2017


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah