Dari Login DANA Tanpa Aplikasi hingga Berbagai Permasalahan yang Sering Dialami, Temukan Begini Solusinya

20 April 2024, 21:00 WIB
Dari Login DANA Tanpa Aplikasi hingga Berbagai Permasalahan yang Sering Dialami /Ayu Aprilia Ningsih/

PORTALPEKALONGAN.COM - Meskipun DANA merupakan salah satu dompet digital yang banyak digunakan oleh masyarakat, tapi juga kerap kali dikeluhkan oleh penggunanya. Bahkan tidak hanya tentang login DANA tanpa aplikasi saja, melainkan ada permasalahan lainnya juga.

Yah, bahkan akhir-akhir ini banyak pengguna yang bahkan kebingungan mencari cara login DANA tanpa aplikasi di samping banyaknya kendala lainnya.

Selain tidak memusingkan perihal login DANA tanpa aplikasi, ada beberapa permasalahan juga yang dialami oleh para pengguna.

Baca Juga: Tidak Bisa Login DANA Tanpa Aplikasi? Ternyata Inilah Beberapa Faktornya

Daripada membingungkan perihal login tanpa menggunakan aplikasi dan permasalahan lainnya, Portalpekalongan.com akan membagikan mengenai solusi jika mengalami permasalahan tidak bisa login dan aplikasi yang tidak bisa digunakan.

Macam-Macam Permasalahan Pengguna DANA

Tidak Bisa Login karena Lupa PIN

Jika kamu tidak bisa login karena kamu lupa dengan PIN akun milik kamu, maka kamu bisa mengikuti langkah di bawah ini:

  • Buka aplikasi DANA milik kamu
  • Buka pada bagian Lupa PIN yang tersedia di bagian Login
  • Untuk verifikasi akun, masukkan 4 digit kode yang dikirimkan ke nomor ponsel kamu
  • Kalau kamu sudah mengaktifkan Pertanyaan Keamanan, silakan masukkan NIK (nomor KTP) kamu atau jawab 3 Pertanyaan Keamanan yang ada di aplikasi DANA.
  • Jika jawabannya benar, silakan masukkan PIN baru kamu.
  • Kalau jawabannya salah 3 kali berturut-turut, kamu akan diarahkan untuk menghubungi Customer Service DANA.
  • Jika kamu tidak mengaktifkan “Pertanyaan Keamanan”, langsung masukkan PIN baru kamu.
  • Selanjutnya, masukkan kembali PIN baru kamu
  • PIN DANA kamu berhasil diubah

Baca Juga: Apakah Bisa Login DANA Tanpa Aplikasi? Temukan Serentetan Jawabannya di Sini

Namun, jika kamu tidak bisa login karena akun milik kamu diretas serta digunakan orang lain, maka kamu bisa mengadukan kepada pihak DANA.

Aplikasi Error atau Tidak Bisa Digunakan

Suatu kondisi di mana kamu mengalami aplikasi DANA yang tidak bisa digunakan baik karena error/no rspon/crash ataupun bug, maka kamu bisa mengukuti langkah di bawah ini:

  • Tutup aplikasi DANA kamu terlebih dahulu
  • Hapus Cache aplikasi DANA
  • Pastikan aplikasi DANA kamu sudah update ke versi terbaru melalui Google Play Store atau App Store
  • Pastikan kuota internet kamu mencukupi dan jaringan yang kamu gunakan stabil
  • Silakan ganti ke jaringan lain (Wifi atau seluler)
  • Nonaktifkan VPN, jika sedang tersambung dengan VPN
  • Kamu dapat mencoba kembali secara berkala
  • Cara Melaporkan Kendala di Akun

Baca Juga: Banyak Keuntungannya, Coba Solusi jika Gagal Login DANA Tanpa Aplikasi

Yang perlu kamu selalu ingat bahwa, pastikan jika kamu hanya melakukan pengaduan kepada pihak DANA melalui DIANA (Asisten Digital DANA) yang tersedia pada halaman Saya dan di menu Pusat Resolusi pada aplikasi DANA.

Waspadalah dengan adanya modus penipuan yang mengatasnamakan DANA, akhir-akhir ini marak adanya penipuan yang mengatasnamakan DANA.

Demikian beberapa solusi dari permasalahan yang banyak dikeluhkan selain login DANA tanpa aplikasi.***

Editor: Ali A

Sumber: dana.id

Tags

Terkini

Terpopuler