Tabungan di Bank Konvensional Habis Tergerus Inflasi, Cermati Solusi

- 21 Juni 2023, 17:21 WIB
Ilustrasi: Cara Buka Tabungan, Karakteristik dan Keuntungan Menabung di Bank untuk Investasi
Ilustrasi: Cara Buka Tabungan, Karakteristik dan Keuntungan Menabung di Bank untuk Investasi /bankmandiri.co.id

 

PORTALPEKALONGAN.COM - Ternyata menabung di celengan dan di bank tidak selalu menghasilkan keuntungan. Ada satu hal yang harus dicermati yaitu inflasi. Inflasi bisa bikin tabungan kita tidak bertambah tapi terus tergerus.

 

Inflasi adalah kenaikan harga barang dan jasa secara umum dan terus menerus dalam jangka waktu tertentu. Kenaikan harga dari satu atau dua barang saja tidak dapat disebut inflasi kecuali bila kenaikan itu meluas atau mengakibatkan kenaikan harga pada barang lainnya.

Kenaikan BBM bisa mengakibatkan ongkos transportasi naik. Lalu mengakibatkan harga daging naik dan harga bakso yang dahulu hanya Rp 5 ribu sekarang sudah Rp 15-20 ribu. Nilai uang tergerus tinggal sepertiga atau seperempat nya saja.

Baca Juga: Ekoenzim si Cairan Ajaib dari Sampah Dapur, Begini Cara Membuatnya...

Kenaikan harga akibat inflasi di Indonesia tiap tahun rata rata 4-6% (Data BI, 2023). Suku bunga Bank Umum 4,25% sedangkan BPR 6,75% sesuai yang dijamin LPS.

Dari dua data ini saja kita sudah bisa menghitung berapa kerugian karena inflasi. Apalagi ditambah potongan administrasi dan pajak bank. Habis tergerus sudah.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: bi.go.id Lps.go.id Bareksa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah