Praktis dan Mudah Didapat, Buah yang Sehat dan Baik Untuk Sahur dan Berbuka Puasa, Ala Anak Kos

15 April 2022, 06:00 WIB
Buah yang Sehat dan Baik Untuk Sahur /Pixabay

PORTAL PEKALONGAN- Saat berpuasa tubuh membutuhkan asupan cairan yang dapat menghindari dehidrasi. Berikut beberapa jenis buah yang udah didapatkan, sehat dan baik dikonsumsi saat sahur maupun berbuka.

Meminum air putih dan mengkonsumsi buah saat sahur dan berbuka dapat meningkatkan cairan tubuh. Praktis dan mudah didapat beberapa jenis buah ini sehat dan baik untuk dikonsumsi saat sahur dan berbuka.

Baca Juga: Sahur Praktis dengan Menu Sederhana Ala Anak Kos, Yuk Masak!

Praktis dan mudah didapat, buah yang sehat dan baik untuk dikonsumsi saat sahur dan berbuka puasa, ala anak kos.

1. Tomat

Tomat merupakan buah yang mudah didapatkan bahkan selalu ada didapur sebagai bahan masakan.

Selain sebagai bahan masak ternyata tomat juga bisa dijadikan minuman yang sehat dan baik saat sahur dan berbuka puasa untuk memenuhi asupan cairan tubuh.

Tomat memiliki kadar air yang tinggi (94 % air) dan antioksidan, hal ini sangat bermanfaat bagi tubuh.

Baca Juga: Etika Bepergian atau Safar, Yuk Disimak dan Diamalkan!

2. Semangka

Semangka juga merupakan buah yang sangat mudah didapatkan dan harganya juga terjangkau.

Semangka salah satu buah yang sangat tepat untuk meningkatkan cairan tubuh dan sangat pas dinikmati saat sahur dan berbuka puasa.

Selain mengandung berbagai mineral penting seperti sadium, magnesium, potassium dan beberapa mineral lainnya juga memiliki kandungan air dan gula yang melimpah.

Baca Juga: Etika Bepergian yang Perlu Diperhatikan dalam Islam, Yuk Disimak!

3. Jeruk

Jeruk memiliki kadar air yang cukup tinggi, yaitu sebanyak 87%, selain itu jeruk juga mengandung vitamin c yang berguna untuk daya tahan tubuh.

Hal itu membuat jeruk sangat pas dimakan ketika sahur dan berbuka puasa.

4. Nanas

Nanas juga buah yang praktis dan terjangkau. Nanas memiliki kadar air yang juga melimpah, walupun nanas manis-asam tetapi juga mengandung zat antiimflamasi yang bagus untuk tubuh.

Baca Juga: Perhatian untuk Para Pemudik! Skema Arus Mudik One Way Ada Jadwalnya

5. Air kelapa

Air kelapa memiliki kadar air yang sangat banyak, yaitu sekitar 95%. Selain segar air kelapa juga mengandung anti platelet dan anti inflamasi yang dapat meningkatkan sirkulasi darah.

Demikian artikel Praktis dan Mudah Didapat, Buah yang Sehat dan Baik Untuk Sahur dan Berbuka Puasa, Ala Anak Kos. Semoga bermanfaat dan menambahkan wawasan. Wallahu a'lam.***

Editor: Sumarsi

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler