Viral! Roy Citayam Tolak Beasiswa Sandiaga Uno, Pilih Jadi Konten Kreator: Lebih Menjanjikan Hasilkan Uang

15 Juli 2022, 17:12 WIB
Roy Citayam menolak tawaran beasiswa dari Menparekraf Sandiaga Uno untuk melanjutkan studi. /Instagram/@sandiuno, @roy_tampan19

PORTAL PEKALONGAN – Nama Roy Citayam Fashion Week melejit di tengah-tengah publik usai ramainya fenomena Citayam Fashion Week yang viral di media sosial.

Gaya pakaian Roy Citayam menjadi sorotan publik dan masuk ke berbagai konten media sosial saat dirinya sedang nongkrong di area Sudirman, Jakarta Pusat.
Roy Citayam juga mendadak semakin viral lantaran menolak beasiswa dari Menparekraf Sandiaga Uno.

Diketahui, Sandiaga Uno menawarkan beasiswa studi kepada Roy dan pemuda Citayam serta Bojonggede lainnya.

Baca Juga: Viral! Roy Citayam Rebut Aspri Hotman Paris, Melaney Ricardo: Pak Hotman Kita Syuting! Kamu Roy, Cuci Piring!

"Menurut saya kalau mereka berbakat sebagai agen-agen promosi dari destinasi wisata itu, bisa kita rangkul dan kita berikan pelatihan dan mungkin nanti kita berikan beasiswa ke Politeknik Pariwisata," kata Sandiaga Uno, dilansir Portalpekalongan.com dari Pikiran-rakyat.com, Jumat 15 Juli 2022.

Namun Roy Citayam menolak peluang untuk melanjutkan studi bebas biaya yang ditawarkan Menteri Sandiaga Uno.

Ingin fokus menjadi konten kreator adalah alasannya menolak tawaran mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta tersebut.

Ini dia sosok Roy Citayam yang menolak tawaran beasiswa langsung dari Menparekraf tersebut.

Baca Juga: Viral! Video Detik-detik Balon Dagangan Pria Paruh Baya Lepas dan Terbang di Alun-alun Garut

Roy Citayam ternyata seorang konten kreator Tiktok. Roy menolak tawaran beasiswa tersebut lantaran dirinya ingin fokus menjalani kesehariannya sebagai produser atau kreator konten di Tiktok.

Roy menyebut studi tidak menjamin dirinya dapat pekerjaan dan menjadi sukses.

Hal itu lantaran ia kini sudah menemukan passion yang ia miliki, yakni membuat konten.

Dia lebih memilih mengejar mimpinya menjadi konten kreator dibandingkan harus menempuh pendidikan karena menjadi konten kreator lebih "menjanjikan" dalam menghasilkan uang.

Baca Juga: Viral! Pedagang Es Keliling Beli Bensin dan Membayar dengan Barang Dagangannya

Keputusan Roy Citayam yang menolak beasiswa dari Menparekraf Sandiaga Uno membuat geger warganet. Banyak orang yang menyayangkan keputusan Roy.***(Artikel ini sebelumnya telah tayang di Pikiran-rakyat.com dengan judul "Roy Citayam Tolak Beasiswa dari Sandiaga Uno, Menparekraf Pantang Mundur: Kita Tawarkan Lagi!"***

Editor: Arbian T

Sumber: Pikiran-rakyat.com

Tags

Terkini

Terpopuler