Profil dan Biodata Alfeandra Dewangga, Bek Tengah Timnas dan PSIS Semarang Lengkap Usia dan Akun Instagram

- 13 November 2021, 20:42 WIB
Profil dan Biodata Alfeandra Dewangga, Bek Tengah Timnas dan PSIS Semarang Lengkap Usia, Tinggi Badan dan Akun Instagram
Profil dan Biodata Alfeandra Dewangga, Bek Tengah Timnas dan PSIS Semarang Lengkap Usia, Tinggi Badan dan Akun Instagram /Instagram @psisfcofficial/

Bernama lengkap Alfeandra Dewangga Santosa, pemain kelahiran Semarang, 28 juni 2001 itu mengaku menyukai sepak bola berawal dari lingkungan keluarga.

Baca Juga: Resep Bakpao Ayam Jamur ala Devina Hermawan, Empuk di Luar dan Super Lezat di Dalam

“Saya suka sepak bola itu dimulai karena mengikuti serta melihat kedua kakak saya bermain sepak bola,” cerita Alfeandra Dewangga sebagaimana dikutip dari laman resmi pssi.org.

Alfeandra Dewangga mulai bermain bola sejak Sekolah Dasar (SD). Dari kelas 1 SD Alfeandra Dewangga sudah bergabung dengan Sekolah Sepak Bola (SSB) SSS Semarang.

“Pertama kali saya bermain sepak bola adalah pada saat saya kelas 1 Sekolah Dasar. Saat itu saya dilatih oleh coach Taufik, lalu kemudian saya mengikuti SSB bernama SSS yang terletak di Semarang,” ujar Alfeandra Dewangga.

Menurut Alfeandra Dewangga, awal bermain bola dia berposisi sebagai pemain depan, bukan berposisi sebagai bek sebagaimana saat ini.

“Posisi saya pertama kali bermain bola yaitu sebagai pemain depan, aneh memang, karena saat ini saya malah menjadi pemain bertahan. Jadi begini, sebelum saya bermain di posisi pemain belakang, saya mengikuti seleksi PPLP Jawa Tengah dengan mencoba posisi bek kiri dan Alhamdulillah saya terpilih. Nah, saat seleksi di Cikarang bersama coach Fakhri, mungkin beliau melihat potensi saya sebagai bek tengah. Akhirnya saya seperti ini dan saya menikmatinya,” terang Alfeandra Dewangga.

Baca Juga: Resep Kulit Ayam Krispi Saus Mentega yang Kriuk dan Lezat ala Devina Hermawan

Setelah bergabung dengan PSIS Youth pada 2019, setahun kemudian penggemar pemain belakang Manchester United, Luke Shaw itu ditarik memperkuat tim senior PSIS Semarang.

Alfeandra Dewangga memulai debut pertamanya bersama PSIS Semarang saat menghadapi Persela Lamongan dalam laga Liga 1 pada 7 Maret 2020.

Halaman:

Editor: Dimas Diyan Pradikta

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah