Oleh Oleh Khas Semarang Ini Bisa Jadi Ide Hampers Lebaran yang Unik dan Berkesan

- 18 Maret 2024, 16:00 WIB
Oleh Oleh Khas Semarang Ini Bisa Jadi Ide Hampers Lebaran yang Unik dan Berkesan
Oleh Oleh Khas Semarang Ini Bisa Jadi Ide Hampers Lebaran yang Unik dan Berkesan /Ayu Aprilia Ningsih/dok Humas Pemprov Jateng/

PORTALPEKALONGAN.COM - Kamu tahu kerajinan eceng gondok khas Ambarawa, Semarang? Oleh oleh khas Semarang satu ini bisa banget loh kamu jadikan pilihan sebagai ide hampers lebaran.

Karena beragam kerajinan dari eceng gondok oleh oleh khas Semarang ini, kamu bisa pilih kerajinan apa yang akan kamu kirimkan untuk kerabat ataupun teman-teman kamu sebagai hampers lebaran.

Kerajinan eceng gondok oleh oleh khas Semarang ini merupakan ide hampers lebaran yang unik karena bisa dijadikan pajangan ataupun dipakai sehari-hari.

Baca Juga: Menemukan Keindahan Batik Gemawang: Oleh Oleh Khas Semarang dari Ungaran

Keunikannya sendiri terletak pada motifnya yang cantik dan juga karena hasil buatan lokal, yang makin menambah nilai keunikannya.

Lantas produk kerajinan apa saja sih yang bisa dijadikan ide hampers lebaran? Berikut daftar kerajinan dari eceng gondok yang bisa kamu pilih untuk dijadikan hampers.

Rekomendasi kerajinan eceng gondok oleh oleh khas Semarang untuk hampers Lebaran

  1. Tas
  2. Tudung saji
  3. Meja
  4. Kursi
  5. Pouch HP
  6. Kotak tisu
  7. Souvenir cantik lainnya

Baca Juga: Budidaya dan Pengolahan Eceng Gondok: Kearifan Lokal di Balik Oleh Oleh Semarang

Jika kamu berminat, bisa membeli di marketplace atau toko online lannya. Beberapa outlet retail lain Bengok Craft ada outlet juga di Semarang, di Bandara Ahmad Yani, rumah makan Nglaras Roso, di Pasar Sentiling Kota Lama, dan di Lawang Sewu.

Pemilik Bengok Craft, Astaria, produsen kerajinan eceng gondok oleh oleh khas Semarang menuturkan, outlet utamanya yang berada di jalur Semarang-Solo biasanya ramai dikunjungi wisatawan saat mudik Lebaran. Outlet itu berada di Jalan Fatmawati Tuntang.

Halaman:

Editor: Ali A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x