Bisa Cuan Setiap Hari, Intip 12 Tips Sukses Ikut Shopee Affiliate

- 21 April 2024, 13:00 WIB
Bisa Cuan Setiap Hari, Intip 11 Tips Sukses Ikut Shopee Affiliate
Bisa Cuan Setiap Hari, Intip 11 Tips Sukses Ikut Shopee Affiliate /Ayu Aprilia Ningsih/

PORTALPEKALONGAN.COM - Siapa yang tidak kenal dengan marketplace Shopee, yang ternyata di platform ini tidak hanya bisa jualan atau beli barang saja loh. Bagi kamu yang ingin jualan tapi tidak punya modal, tidak hanya bisa lewat dropship saja melainkan juga bisa ikutan program Shopee Affiliate.

Siapa yang tidak tergiur dengan program Shopee Affiliate, pasalnya dengan program ini kamu bisa mendapatkan cuan tanpa harus melakukan stok barang terlebih dahulu.

Tapi, selayaknya orang jualan yang namanya pasang surut pembelian juga dirasakan oleh para affiliator tentunya. Agar kamu bisa sukses mendapatkan banyak cuan, kamu bisa ikuti tips sukses ikutan Shopee Affiliate yang akan Portalpekalongan.com bagikan berikut ini.

Baca Juga: Begini 5 Cara Dapatkan Cuan dari Aplikasi Penghasil Uang Shopee: Dari Main Game, Affiliate, hingga Reseller

Cara Daftar Program Shopee Affiliate

Jika kamu ingin mendapatkan banyak keuntungan menjadi afiliator Shopee, maka kamu harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu, ikuti langkah-langkah di bawah ini.

Daftar lewat HP

  • Buka aplikasi Shopee, dan pastikan sudah terdaftar akun Shopee
  • Buka profil Shopee milik kamu
  • Pilih bagian Shopee Affiliate Program
  • Kemudian klik Gabung Sekarang
  • Setelah itu masukkan data yang diminta
  • Klik Selanjutnya

Baca Juga: 19 Tips Sukses Menjadi Shopee Affiliate

Daftar lewat Browser

  • Masuk ke akun Shopee Anda dengan mengakses https://shopee.co.id/m/affiliates pada beranda Anda Pilih "Shopee Affiliate Program" Masuk enggunakan akun Shopee Anda Isi data diri yang dibutuhkan Pilih "Kirim Kode"
  • Pilih "Selanjutnya" Kemudian masukkan informasi yang dibutuhkan
  • Pilih "Kirim"

Tips Sukses Ikut Shopee Affiliate

  1. Memilih produk yang tepat
  2. Memilih produk yang banyak diminati atau menyesuaikan kebutuhan pasar
  3. Memilih produk dengan konversi dan komisi yang tinggi
  4. Membuat konten yang menarik
  5. Menggunakan bahasa yang mudah dipahami namun persuasif
  6. Menggunakan gambar atau video dengan kualitas yang tinggi
  7. Menggunakan tagar yang relevan dengan produk yang dipromosikan
  8. Menggunakan tagar yang sedang populer
  9. Sering melakukan interaksi dengan pengikut
  10. Memantau performa penjualan
  11. Melakukan analisis dan optimasi untuk meningkatkan performa
  12. Selalu belajar dan berkembang

Demikian tips sukses Shopee Affiliate yang bisa kamu praktekkan agar bisa mendapatkan cuan lebih banyak lagi.***

Editor: Ali A


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x