Patuhi Prokes, Panitia Seleksi Daerah 'Panselda' CASN Lakukan Swab Antigen

- 21 September 2021, 19:40 WIB
Patuhi Prokes, Panitia Seleksi Daerah 'Panselda' CASN lakukan SWAB Antigen
Patuhi Prokes, Panitia Seleksi Daerah 'Panselda' CASN lakukan SWAB Antigen /BKD Banjarnegara

PORTAL PEKALONGAN - Panitia Seleksi Daerah (Panselda) CASN Kabupaten Banjarnegara melaksanakan Swab Antigen Menjelang pelaksanaan Tes SKD CPNS Tahun 2021 di Kanreg I Yogyakarta pada 21 September 2021.

Rencananya tes akan dilaksanakan mulai hari Rabu hingga Kamis, 22-23 September 2021. Pelaksanaan Swab Antigen ini difasilitasi oleh Dinas Kesehatan Kabupaten dan diikuti oleh panitia sebanyak 18 orang.

Menurut Yusuf Agung Prabowo, S.H, M.Si selaku kepala BKD, kegiatan ini bertujuan untuk memenuhi persyaratkan yang ditetapkan BKN Regional I Yogyakarta.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 22 September, Sagitarius Capricorn Aquarius dan Pisces Cobalah untuk Atur Emosimu!

"Sebagai ASN kita harus patuh terhadap protokol kesehatan. Kegiatan ini untuk memastikan bahwa panitia aman untuk melakukan pelayanan selama proses seleksi," jelasnya.

Agung menambahkan bahwa tidak hanya panitia yang harus mematuhi prokses, namun juga para peserta SKD.

"Sesuai persyaratan dari BKN, peserta SKD harus tes PCR/Swab Antigen, telah divaksinasi minimal tahap 1, memakai masker 3 lapis dan menandatangani deklarasi sehat," tambahnya.

Baca Juga: Badan Kepegawaian Daerah 'BKD' Banjarnegara Luncurkan Inovasi E Perjadin

Diketehui rencana pelaksanaan Tes SKD untuk CASN Kabupaten Banjarnegara akan dilakukan di dua lokasi yang ada.

Halaman:

Editor: Dimas Diyan Pradikta

Sumber: BKD Banjarnegara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah