Ganjar Bersama Tim Gelar Diskusi dengan Warga Wadas agar Persoalan Clear

- 28 Maret 2022, 20:53 WIB
Ganjar Pranowo
Ganjar Pranowo /Humas Provinsi Jawa Tengah

PORTAL PEKALONGAN - Ganjar mengelar diskusi dengan warga Wadas tentang persoalan yang selama ini jadi  dilema agar menjadi clear.

Ganjar bersama tim berusaha menyelesaikan sengketa yang ada sehingga tidak ada lagi ganjalan persoalan.

Warga Wadas juga menerima Ganjar dan tim untuk berdiskusi supaya persoalan cepat selesai.

Baca Juga: FASI XI Tingkat Nasional di Palembang: 2 Kafilah Bangga menjadi Juara

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan menggelar forum diskusi terbuka terkait persoalan Wadas. Diskusi akan digelar di Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta pada Selasa 29 Maret 2022.

Hal itu disampaikan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo usai memimpin rapat evaluasi penanganan persoalan Wadas di gedung A lantai 2 kompleks Pemprov Jateng, Senin 28 Maret 2022. Hadir dalam acara itu, Kepala BBWS Serayu Opak, Kepala Kanwil BPN dan jajaran dinas terkait.

"Besok mereka (warga Wadas) mengundang kami untuk diskusi di UGM. Ya kita akan siap untuk datang dan menjelaskan. Itu forum yang sangat bagus untuk kita melakukan sosialisasi kembali sehingga kita bisa mendapatkan sesuatu yang clear," kata Ganjar.

Maka lanjut dia, pihaknya menggelar rapat hari ini untuk memastikan berbagai persiapan terkait penanganan kasus Wadas dan bendungan Bener. Semua pihak yang terlibat harus siap dan bisa memberikan penjelasan kepada masyarakat dalam diskusi itu secara clear.

Baca Juga: 2 Kafilah Asal Banjarnegara Juara di Ajang FASI XI di Palembang

Halaman:

Editor: Sumarsi

Sumber: Humas Provinsi Jawa Tengah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah