HANI 2022, Kalapas Narkoba IIB Purwokerto Deklarasikan Melawan Narkoba Bersama Warga Binaan

- 28 Juni 2022, 20:24 WIB
Kepala Lapas Narkoba IIB Purwokerto, Teguh Hartaya dalam acara Deklarasi Melawan Narkoba bersama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam peringatan Hari Anti Narkotika International (HANI) Tahun 2022.
Kepala Lapas Narkoba IIB Purwokerto, Teguh Hartaya dalam acara Deklarasi Melawan Narkoba bersama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam peringatan Hari Anti Narkotika International (HANI) Tahun 2022. /Ali A/


PORTAL PEKALONGAN - Kepala Lapas Narkoba IIB Purwokerto, Teguh Hartaya menandatangani Deklarasi Melawan Narkoba bersama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam peringatan Hari Anti Narkotika International (HANI) Tahun 2022.

Deklarasi yang diinisiasi oleh Badan Ansor Anti Narkoba (Baanar) Kabupaten Banyumas itu bertempat di Lapas Narkoba Kelas IIB Purwokerto, Senin 27 Juni 2022.

Kegiatan yang mengusung konsep Lapas Narkotika Bersholawat ini diisi oleh Gus Ahong (Gus Mabni) dan Gus Jaet panggilan akrab Mantan Ketua PC Ansor Kabupaten Banyumas.
Turut hadir dalam acara tersebut jajaran pengurus PC Ansor Banyumas dan jajaran pengurus Baanar Kabupaten Banyumas.

Baca Juga: Dubai Mega Proyek, Mengubah Laut Menjadi Daratan, Simak Fakta Pulau Buatan Dubai Berikut Ini

Kepala Baanar Banyumas Rachmat Kurniawan menyatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk mengingatkan akan dampak dari narkoba yang begitu luar biasa.

"Kegiatan ini juga sebagai bentuk keprihatinan kami terhadap permasalahan narkoba baik secara nasional maupun lokal Kabupaten Banyumas," katanya.

Selain itu Awan (sapaan akrabnya) juga menambahkan bahwa kedatangan Baanar ke Lapas adalah suatu bentuk komitmen yang serius terhadap penanggulangan narkoba.

Baanar dalam hal ini akan berada di garda terdepan dan menyatakan perang terhadap penyalahgunaan Napza dimanapun berada.

"Kami siap memberikan dukungan terhadap aparat penegakan hukum dalam upaya menegakan hukum sesuai perinsip negara hukum terhadap setiap pelaku penyalahgunaan Napza," tegasnya.

Baca Juga: Banjarnegara Siap Gelar Arung Jeram Porprov, Ketua KONI Nurohman Ahong: Kami Punya Sungai Serayu yang...

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Rilis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah