Doa Bersama untuk Ganjar dan Indonesia Membahana Seantero Jawa, Kalimantan hingga Sumatera

- 29 Oktober 2022, 08:09 WIB
 Doa Bersama untuk Ganjar dan Indonesia Membahana Seantero Jawa, Kalimantan hingga Sumatera.
Doa Bersama untuk Ganjar dan Indonesia Membahana Seantero Jawa, Kalimantan hingga Sumatera. /Humas Pemprov Jateng/

 

PORTAL PEKALONGAN - Doa dan harapan untuk Ganjar Pranowo disampaikan oleh jutaan orang di Indonesia.

Seperti diketahui, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berulang tahun bertepatan Hari Sumpah Pemuda, pada Jumat 28 Oktobert 2022 kemarin.

Di berbagai daerah di Indonesia, masyarakat menggelar doa bersama untuk Ganjar dan Indonesia. Selain di Puncak Gunung Tidar Magelang, doa untuk Ganjar juga menggema dari Lampung, Jawa Timur, Jawa Barat, Banten, Sulawesi Selatan, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah dan banyak lagi lainnya.

Baca Juga: Ngumpul di Solo! Ganjar, Ridwan Kamil, Bima Arya, dan Gibral Ngobrol Soal Peran Pemuda

Di Jawa Timur, acara doa bersama untuk Ganjar dan Indonesia digelar di Makam Bung Karno. Di tempat itu, ratusan orang dari berbagai unsur masyarakat itu berkumpul melingkari makam bapak proklamator di Blitar untuk mendoakan Ganjar.

Selain di Makam Bung Karno, acara juga digelar di Lamongan dengan ratusan peserta yang hadir. Mereka menggelar acara di tengah sawah. Sementara di Kota Malang, acara digelar di Punden Sentono, Lowok Waru.

"Sebelum acara di makam Bung Karno, kami juga menggelar ritual jalan kaki dari beberapa candi di Blitar Raya. Candi-candi itu merupakan tempat petilasan dan penyimpanan abu jenazah para raja-raja Jawa," kata koordinator acara doa bersama untuk Ganjar dan Indonesia di makam Bung Karno, Upi Suprianto.

Upi melanjutkan, dari candi-candi itu, peserta yang terdiri dari kader senior PDIP, tokoh masyarakat, tokoh agama, relawan dan masyarakat umum membawa tanah dan air untuk kemudian disatukan di makam Bung Karno. Makam Bung Karno diyakini sebagai pusat Blitar Raya.

Halaman:

Editor: Arbian T

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x