Kronologi Toyota Aphard Rois Aam PB NU KH Miftachul Akhyar yang Kecelakaan di Tol Semarang

- 12 Agustus 2021, 13:06 WIB
Kondisi KH Miftahul Akhyar saat dirawat di RSUD Salatiga
Kondisi KH Miftahul Akhyar saat dirawat di RSUD Salatiga /Ali A/

Portal Pekalongan - Ini kronologi Toyota Alphard milik Rois Aam PB NU KH Miftachul Akhyar yang mengalami kecelakaan di jalan tol Semarang-Salatiga, Kamis, 12 Agustus 2021, pukul 06.00.

Penuturan H Taufiqur Rohman MSi, Ka Kemenag Salatiga, Toyota Alphard milik Rois Aam PB NU KH Miftachul Akhyar meluncur dari arah Jakarta menuju ke Surabaya.

"Minggu lalu, KH Miftachul Akhyar baru pulang dari Mesir. Beliau menjalani karantina 8 hari di Jakarta. Rabu malam Beliau mau ke Surabaya melalui jalan tol Semarang," kata Taufiqur Rohman.

Baca Juga: Bupati Budhi Sarwono, 12 Agustus 2021 Sarapan Pagi dengan Warga Panti Sosial di Banjarnegara

Di KM 462.888 jalur A, Dusun/Desa Beji, Kecamatan Suruh, Kabupaten Semarang, Toyota Alphard yang ditumpangi Rois Aam PB NU KH Miftachul Akhyar menabrak bagian belakang sebuah truk box.

Truk box jalan terus, sementara Toyota Alphard ringsek di bagian depan sebelah kiri.

"Kejadiannya pukul 06.00. Kiai Miftachul Akhyar langsung dilarikan ke RSUD Salatiga. Setelah mendapat perawatan dari tenaga medis, kemudian pihak keluarga memutuskan untuk merujuk atau dirawat di RSI Surabaya."

Dengan menggunakan mobil ambulan milik NU Kota Semarang, Rois Am PB NU KH Miftachul Akhyar yang juga Ketua Umum MUI kemudian dirujuk ke RSI Surabaya.

Di dalam ambulan ada Jumarno, pengurus NU Kota Semarang. Kemudian ada Gus Zaki, putra KH Miftachul Akhyar dan satu orang tenaga medis dari RSUD Salatiga.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x