Info Haji 2022: 40 Hotel Di Makkah dengan Jumlah 26.647 Kamar, Telah Disiapkan untuk Jamaah Haji Indonesia

- 19 Mei 2022, 16:07 WIB
Info Haji 2022: 40 Hotel Di Makkah  dengan Jumlah 26.647 Kamar, Telah Disiapkan untuk Jamaah Haji  Indonesia
Info Haji 2022: 40 Hotel Di Makkah dengan Jumlah 26.647 Kamar, Telah Disiapkan untuk Jamaah Haji Indonesia /Portal Bandung Timur/heriyanto/

Nasrullah juga menyebutkan bahwa pihaknya sudah merekrut 768 tenaga pendukung Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi atau yang sering disebut sebagai tenaga musiman (Temus) haji. Mereka terdiri atas mukimin (warga Indonesia yang mukim di Saudi), pegawai kantor teknis haji KJRI dan KBRI, serta mahasiswa Indonesia yang sedang kuliah di Timur Tengah.

Sementara itu, dalam rapat terbatas yang berlangsung di Istana Bogor pada 17 April 2022, Menurut Menag, Presiden secara khusus memberikan pesan bahwa pemerintah harus memberikan pelayanan terbaik dalam pelaksanaan haji tahun ini. Presiden juga kembali mengingatkan tentang pentingnya menggunakan produk dalam negeri dalam penyiapan layanan bagi jamaah haji. 

“Presiden minta tidak ada keterlambatan dalam distribusi konsumsi jamaah. Lakukan upaya maksimal agar bisa memanfaatkan produk dalam negeri,” ucap Menag seperti yang dilansir Portal Pekalongan dari web resmi kemenag. 

“Kualitas transportasi juga harus bagus, pastikan pendingin atau AC berjalan dengan baik. Fasilitas hotel jamaah harus sesuai standar, ada musholla, tempat makan, dispenser, mesin cuci, dan lainnya. Sebagai langkah mitigasi, tetap siapkan hotel untuk isolasi,” imbuh Menag.

 

 Demikian info haji 2022, mengenai 40 hotel di Makkah dengan jumlah 26.647 kamar, telah disiapkan untuk jamaah haji Indonesia.***

Halaman:

Editor: Ali A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x