Devid Telussa Bisa Lanjutkan Kuliah, Begini Kisah Ibu Siti Minta Beasiswa Langsung ke Presiden Jokowi

- 30 Januari 2023, 10:20 WIB
Ibu Siti Mafira bersama anaknya, Devid Telussa, berjalan menuju kampus Universitas Sam Ratulangi, Kota Manado, Sulawesi Utara.
Ibu Siti Mafira bersama anaknya, Devid Telussa, berjalan menuju kampus Universitas Sam Ratulangi, Kota Manado, Sulawesi Utara. /BPMI Setpres/Lukas/

 

PORTAL PEKALONGAN - Semua orang tua tentu ingin anaknya berpendidikan tinggi agar tercapai apa yang dicita-citanya. Namun bagaimana jika orang tua tak mampu membiayai kuliah anaknya?

Inilah kisah perjuangan seorang ibu berupaya agar anaknya tetap bisa melanjutkan kuliah, tetapi tidak ada biaya untuk membayar uang kuliah.

Peristiwa berawal dari Pantai Malalayang pada 20 Januari 2023. Saat itu Presiden Joko Widodo tengah berkunjung ke salah satu tempat wisata di Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara untuk meresmikan penataannya. Dari tengah kerumunan massa, muncul seorang ibu yang berusaha melewati penjagaan Paspampres dan berteriak.

Baca Juga: Amalan Gus Bangil, Dibaca Setelah Sholat Subuh, Insya Allah Makbul

“Pak Jokowi, Pak Jokowi, saya torang mau bercerita, Pak Jokowi, torang mau bercerita. Kita mau kasih tahu keluhan hati, Bapak Jokowi. Pak Jokowi tolong lihat ke saya, saya mau bercerita,” ujar Ibu Siti menceritakan kembali kisah pertemuannya dengan sang Kepala Negara, sebagaimana dilansir Portalpekalongan.com dari laman Presidenri.go.id.

Mendengar teriakan itu, Presiden Jokowi melihat ke arah Ibu Siti dan langsung melambaikan tangannya. “Mari Bu, sini Bu, Ibu punya keluhan apa? Ke sini Bu.”

Jalan di hadapannya kemudian terbuka, seakan menjadi jawaban dari doa-doa Ibu Siti malam-malam sebelumnya agar berjumpa Kepala Negara. Begitu berjumpa, dipegangnya erat-erat tangan Presiden Jokowi, ditumpahkanlah keluhan hatinya.

Kepada Presiden Jokowi, ia kemudian bercerita mengenai dirinya yang tidak bisa membayar uang kuliah tunggal (UKT) anaknya, Devid Telussa. “Saat itu juga Pak Jokowi terima saya dengan baik, minta KTP saya. ‘Ibu ada KTP?’ ‘Ibu ada nomor HP?’ Ada Pak Jokowi,” lanjutnya bercerita.

Halaman:

Editor: Arbian T

Sumber: Presidenri.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x