Resmi, Inilah Jadwal BRI Liga 1 2021,  Kick Off Jumat 27 Agustus 2021 Bali United vs Persik Kediri

- 25 Agustus 2021, 05:59 WIB
Berikut Jadwal BRI Liga 1 2021,  Kick Off Jumat 27 Agustus 2021 Pertemukan Bali United dan Persik Kediri
Berikut Jadwal BRI Liga 1 2021,  Kick Off Jumat 27 Agustus 2021 Pertemukan Bali United dan Persik Kediri /foto ligaindonesiabaru.com

Laga Persipura Jayapura menghadapi Persita Tangerang akan digelar pukul 19.00 WIB di Stadion Pakansari, Bogor.

Selanjutnya, pada hari Minggu, 29 Agustus 2021 mempertemukan Bhayangkara FC vs Persiraja Banda Aceh, pukul 19.00 WIB di Indomilk Arena, Tangerang.

Baca Juga: Harga Jersey Baru PSIS Semarang, Cek Cara Belinya di Sini!

Berdarkan laman ligaindonesiabaru.com, PT. LIB baru merilis tiga laga tersebut. Alasan pihak LIB hanya merilis tiga jadwal awal, karena untuk memenuhi arahan dari pemerintah yang berfokus pada pemulihan kondisi pandemi Covid-19.

"Pemerintah akan memberikan Assesment pada tiga pertandingan awal dengan protokol kesehatan (prokes) yang ketat dan menerapkan aplikasi PeduliLindungi di semua akomodiasi dan venue pertandingan. Kami akan taat dan mematuhinya," terang Sudjarno.

Demi kelencaran Liga 1 dan keamana semuanya, Sudjarno berharap dukungan dari seluruh suporter agar cukup mendukung tim kesayangannya dari rumah saja dan tidak mengadakan nobar (nonton bareng).

"Kepada semua pencinta sepak bola nasional, cukup mendukung dari rumah saja. Tidak berkerumun dan tidak melakukan nonton bareng," pintanya.

Baca Juga: PSIS Semarang Punya Training Center Kelas Dunia, Yuk Intip Desainnya!

BRI Liga 1 rencananya akan memakai sistem series, di mana series pertama akan berlangsung di wilayah Banten dan Jakarta.

Berikut Jadwal BRI Liga 1 2021,  Kick Off Jumat 27 Agustus 2021 Pertemukan Bali United dan Persik
Berikut Jadwal BRI Liga 1 2021, Kick Off Jumat 27 Agustus 2021 Pertemukan Bali United dan Persik foto tangkapan layar ligaindonesiabaru.com

Halaman:

Editor: A Zuhri

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah