PSIS Semarang Fokus Asah Taktikal, Waspada Hadapi Kebangkitan PSS Sleman

- 30 November 2021, 22:59 WIB
Jelang menghadapi PSS Sleman dalam laga pekan ke-15 BRI Liga 1 2021-2022, skuad PSIS Semarang mulai mempersiapkan diri latihan taktikal.
Jelang menghadapi PSS Sleman dalam laga pekan ke-15 BRI Liga 1 2021-2022, skuad PSIS Semarang mulai mempersiapkan diri latihan taktikal. /Instagram @psisfcofficial

PORTAL PEKALONGAN - Jelang menghadapi PSS Sleman dalam laga pekan ke-15 BRI Liga 1 2021-2022, skuad PSIS Semarang mulai mempersiapkan diri dengan latihan taktikal.

Dipimpin Pelatih Kepala, Imran Nahumarury, para pemain PSIS Semarang melaksanakan latihan di Stadion Jatidiri, Kota Semarang pada Selasa, 30 November 2021 pagi.

Sebelumnya para pemain PSIS Semarang telah melakukan recovery training pada Senin, 29 November 2021 di Lapangan Mardi Soenarto, Banyumanik, Kota Semarang.

Baca Juga: PSIS Semarang Mulai Recovery Training Pasca Laga Kontra Bhayangkara FC

Pelaksanaan recovery training yang dipimpin tim pelatih PSIS Semarang tersebut merupakan rangkaian persiapan untuk menghadapi pertandingan berikutnya.

Sementara pada sesi latihan di Stadion Jatidiri, Imran Nahumarury menginstruksikan anak asuhnya untuk fokus dalam hal taktikal jelang melawan PSS Sleman.

Berdasarkan evaluasi laga sebelumnya, Imran Nahumarury mencoba memperbaiki mulai dari ball possesion, defending, dan finishing.

“Hari ini kami sudah fokus taktikal. Mulai dari ball possession, defending, dan finishing. Intinya evaluasi laga kemarin akan kami coba perbaiki untuk lawan PSS,” ujar Imran Nahumarury usai latihan sebagaimana dikutip dari laman resmi Psis.co.id.

Baca Juga: RUMOR TERKINI! PSIS Semarang Akan Depak Brian Ferreira, Digantikan oleh Bruno Matos?

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Psis.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah