Jandia Eka Putra Salah Memakai Jersey, PSIS Terancam Sanksi PSSI, Yoyok Sukawi Bilang 'Konyol'

- 25 November 2021, 12:03 WIB
Penjaga gawang PSIS Semarang, Jandia Eka Putra salah jersey, mengenakan jersey Joko Ribowo dalam laga melawan PSM Makassar, Senin 22 November 2021 lalu.
Penjaga gawang PSIS Semarang, Jandia Eka Putra salah jersey, mengenakan jersey Joko Ribowo dalam laga melawan PSM Makassar, Senin 22 November 2021 lalu. /Tangkapan layar Vidio.com


PORTAL PEKALONGAN - Di balik kemenangan PSIS Semarang melawan PSM Makassar dengan skor 1:0, pada Senin 22 November 2021 lalu, ternyata meninggalkan sejumlah permasalahan bagi PSIS.

Di antaranya, terjadi insiden memalukan yang jarang terjadi dalam pertandingan sepak bola profesional.

Seperti diketahui saat PSIS Semarang melawan PSM Makassar, penjaga gawang  PSIS Jandia Eka Putra salah dalam memakai jersey, yaitu memakai jersey Joko Ribowo yang merupakan kiper cadangan PSIS.

Baca Juga: Ulasan Pertandingan PSIS Semarang vs PSM Makassar: Gol Cepat Bruno Silva hingga Nasib Apes Kedua Tim

Selain itu, pelatih PSM Makassar Milomir Seslija juga mempersoalkan sejumlah keputusan wasit yang dianggap merugikan timnya saat laga melawan PSIS Semarang. Terutama masalah gol Yakob Sayuri yang dianulir. Milomir Seslija menilai banyak keputusan wasit pada laga PSM Makassar melawan PSIS Semarang yang meragukan serta membingungkan.

Untuk kasus Jandia Eka Putra salah memakai jersey juga membawa konsekuensi ancaman sanksi bagi PSIS.

Dalam laga PSIS melawan PSM Makassar itu, tanpa disadari Jandia memakai jersey bernomor punggung 33 dan bertuliskan J Ribowo. Seharusnya Jandia mengenakan jersey dengan nomor punggung 30 dengan nama dirinya sesuai dalam Daftar Susunan Pemain.

Baca Juga: PSIS Semarang vs PSM Makassar: Bruno Silva Antar Mahesa Jenar Penuhi Misi Kebangkitan, Jungkalkan Juku Eja 1-0

Kesalahan jersey Jandia ini membawa konsekuensi PSIS terancam mendapatkan hukuman dari Komite Disiplin PSSI lantaran melanggar regulasi Liga 1.

Dalam regulasi Liga 1 pada pasal 20 poin 1 tentang formulir pertandingan diatur bahwa klub menentukan 11 Pemain utama dan 10 pemain cadangan. Nomor punggung yang digunakan harus sesuai dengan yang tertera di formulir pertandingan. Khusus untuk penjaga gawang dan kapten harus diberikan tanda khusus.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x