Hasil Liga 1: Tanpa Beberapa Pemain Inti, PSIS Semarang Berbagi Skor Kacamata dengan Persebaya Surabaya

- 3 Februari 2022, 11:51 WIB
Hasil Liga 1: Tanpa Beberapa Pemain Inti, PSIS Semarang Berbagi Skor Kacamata dengan Persebaya Surabaya
Hasil Liga 1: Tanpa Beberapa Pemain Inti, PSIS Semarang Berbagi Skor Kacamata dengan Persebaya Surabaya /Berma Ristantyo/IG @psisfcofficial

Baca Juga: Kode Redeem Epic Treasure Kamis 3 Februari 2022: Klaim Dapatkan Diamonds East Blue Chest, Super Chip

Lagi-lagi Taisei Marukawa dengan kemampuan individunya mampu menusuk dan membuat pergerakan berbahaya di jantung pertahanan PSIS Semarang. Tendangan pemain asal Jepang tersebut pada menit ke-22 kembali berhasil ditepis Jandia Ekaputra.

Praktis hampir sepanjang babak pertama Persebaya Surabaya mampu menguasai jalannya pertandingan. Beberapa kali peluang melalui Taisei Marukawa, Marselino Ferdinan, dan Ricky Kambuaya belum berhasil menciptakan gol bagi Bajol Ijo.

Begitu pula dengan PSIS Semarang yang mampu memberi perlawanan walau lebih banyak tertekan. Laskar Mahesa Jenar sesekali melancarkan serangan balik berbahaya melalui Komarudin, Riyan Ardiansyah maupun Septian David Maulana.

Namun hingga turun minum tidak tercipta satu pun gol dan babak pertama berakhir dengan skor kacamata.

Memulai babak kedua, Persebaya Surabaya maupun PSIS Semarang langsung saling melancarkan serangan. Laga baru berlangsung tiga menit, Ricky Kambuaya yang menerobos masuk lini pertahanan Mahesa Jenar memberikan umpan silang namun gagal dimanfaatkan pemain lain.

Baca Juga: Sinopsis Balika Vadhu Episode 290 Drama India ANTV Hari Ini: Keluarga Siapkan Acara Pemberian Nama Bayi Gehna

Skuad arahan Aji Santoso nyaris memimpin di menit ke-55 lewat peluang yang didapatkan oleh Taisei Marukawa. Umpan sempurna yang diberikan Samsul Arif gagal diselesaikan oleh pemain asal Jepang itu.

Tinggal berdiri di depan gawang PSIS Semarang, tendangan Taisei Marukawa yang bermain impresif malam ini melambung tinggi ke atas mistar.

PSIS Semarang yang berhasil lepas dari tekanan Persebaya Surabaya di pertengahan babak kedua beberapa kali mampu melancarkan serangan ke daerah pertahanan Bajol Ijo.

Halaman:

Editor: Oriza Shavira A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah