Alfeandra Dewangga Terpilih Masuk Skuad SEA Games, Manajemen PSIS Semarang Harapkan Raih Medali Emas

- 1 Mei 2022, 03:00 WIB
Ilustrasi Alfeandra Dewangga Terpilih Masuk Skuad SEA Games, Manajemen PSIS Semarang Harapkan Raih Medali Emas
Ilustrasi Alfeandra Dewangga Terpilih Masuk Skuad SEA Games, Manajemen PSIS Semarang Harapkan Raih Medali Emas /Instagram @psisfcofficial

PORTAL PEKALONGAN - Alfeandra Dewangga kembali dipilih pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong untuk memperkuat Skuad Garuda dalam ajang SEA Games ke-31 di Vietnam.

Dengan demikian, dipastikan Alfeandra Dewangga akan tampil bersama Timnas Indonesia U-23 dalam gelaran SEA Games ke-31 di Vietnam yang akan berlangsung pada Mei mendatang.

Kepastian terpilihnya Alfeandra Dewangga diperoleh berdasarkan surat yang diterima manajemen PSIS Semarang dari PSSI dengan nomor 1567/AGB/219/IV-2022.

Baca Juga: Performa Bagus dan Sering Menjadi Penyelamat Tim, Wallace Costa Dilepas PSIS Semarang: Mengapa?

Surat yang ditandatangani Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi tersebut menyebutkan bahwa Alfeandra Dewangga akan kembali mengikuti pemusatan latihan bersama pemain Timnas Indonesia U-23 lainnya.

Pemusatan latihan Alfeandra Dewangga beserta Timnas Indonesia U-23 tersebut dalam rangka persiapan tampil di ajang SEA Games ke-31 di Vietnam cabang olahraga (cabor) sepak bola.

Sebagaimana diketahui, event bergengsi dua tahunan, SEA Games yang kali ini merupakan edisi ke-31 itu akan digelar pada 12-23 Mei 2022 di Hanoi, Vietnam.

Baca Juga: Tidak Dilepas Sabah FC, Saddil Ramdani Absen Bela Timnas Indonesia di SEA Games 2021

Terpilihnya kembali Alfeandra Dewangga ke dalam Skuad Garuda arahan Shin Tae-yong itu mendapat respon positif dan ucapan selamat dari manajemen PSIS Semarang.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: psis.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x