Volvo EM90 Rebut Tempat Jadi MPV Premium Mewah 2023, Toyota Alphard Hingga Lexus LM Ciut

- 29 November 2023, 18:29 WIB
Volvo EM90 merupakan MPV listrik premium terbaru dengan fitur mewah/Tangkapan Layar YouTube/AUTO DP
Volvo EM90 merupakan MPV listrik premium terbaru dengan fitur mewah/Tangkapan Layar YouTube/AUTO DP /



PORTALPEKALONGAN.COM - Inilah dia, Volvo EM90 yang merupakan MPV listrik dengan fitur mewah yang bisa bikin Toyota Alpard minder.

Volvo EM90 akhirnya resmi diperkenalkan ke dunia. Inilah mobil full elektrik pertama Volvo yang berjenis MPV premium.

sebenarnya ini bukan model yang baru-baru banget dari pabrikan Swedia itu karena sebenarnya Volvo EM90 MPV adalah sebuah rebage dari Zeekr 009 yang merupakan MPV listrik berbasis baterai buatan jelly dan diproduksi di China.

Baca Juga: Makin Sangar, Sosok Pajero Sport Prediksi Geser SUV Lain, Guncang Dunia Otomotif, Akankah Rilis Tahun Depan?

Meski beda benua antara Jelly dan Volvo memang sudah berkongsi dan Volvo mencoba melebarkan pangsa pasarnya dengan menawarkan sebuah mobil listrik berbentuk MPV mewah yang memang cukup disukai di kawasan Asia.

Meski hanya berubah logo. Namun, Volvo punya cara sendiri untuk menawarkan sebuah produk yang terlihat premium dan bercita rasa Swedia seperti halnya apa yang sudah selama ini mereka lakukan.

"Dengan EM90 Kami membawa warisan dari kepemimpinan Volvo Cars dalam bidang keselamatan ke dalam segmen MPV listrik baru yang menarik.Hal ini memungkinkan kami memanfaatkan permintaan pasar baru yang belum pernah kami jelajahi sebelumnya dan memperluas daya tarik merek Volvo ke lebih banyak orang." ucap Jim Rowan, CEO Volvo Cars

Lantas Seperti apa MPV bertenaga setrum yang statusnya blasteran Swedia China ini. Mari kita bahas!

Tampilan Khas Mobil Listrik Volvo:

Jim Rowan menjelaskan jika desain eksterior dan interior EM90 berusaha menghadirkan standar gaya baru dari sebuah mobil MPV.

Lihat saja, bagaimana di bagian depan mobil ini tampil dengan identitas khas EV Volvo melalui lampu Thor hammer yang bisa langsung dikenali saat mobil ini melaju.

Di tambah lagi logo Volvo pada bagian grillnya yang tertutup bisa bercahaya terang. Kabarnya juga menjadi yang pertama kali diterapkan pabrikan berjuluk tank Swedia tersebut.

Tak cuma itu bagian grill mobil ini juga punya detail corak yang menarik yang terinspirasi gedung pcakar langit dan seri imersif mutakir dari kota-kota modern di Eropa.

Desainer Volvo nampaknya tidak banyak mengubah tampilan dari Zeekr 009 saat bertransformasi menjadi Volvo EM90.

Baca Juga: Gebyar Promo Shopee 12.12 Birthday Sale, Nikmati Cashback Spesial 40% Tiap Hari Saat Belanja di Shopee Video

Bisa kita lihat perbedaan yang mencolok antara Volvo EM90 dan Zeekr 009 hanya ada di fase depan dan belakang saja.

Di bagian depan lampu dan grill mengotak ala Zeekr 009 sudah diganti dengan lampu dan grill yang khas Volvo.

Volvo EM90 memiliki dimensi dengan panjang 5.206 mm, lebar 224, mm tinggi 159 mm, dan wheelbase 3.205 mm.

Dimensinya ini lebih besar dari dimensi yang dimiliki Toyota alpard terbaru.

Dari samping pilar a, b, c, dan d diberi warna hitam untuk menciptakan efek visual atap gantung dan dipadukan dengan pintu geser elektrik di kedua sisinya.

Bagian kaki-kakinya mobil ini menggunakan ban standar 265/45 ring 20, overall profil samping Volvo EM 90 ini masih hampir sama dengan Zeekr 009.

Di bagian belakang Volvo EM 90 menggunakan lampu baru dengan bentuk huruf T .

Baca Juga: Jadwal Acara Trans TV Hari Ini Sabtu, 25 November 2023, Ada Masak-Masak?

Aura mewah Volvo EM90 bukan hanya menonjol dari bagian luar. Namun juga, ketika masuk ke dalamnya kita bisa menemukan sebuah ruang private yang bisa menenangkan pikiran para pemiliknya di sepanjang perjalanan.

Untuk area cockpit disediakan setir multispoke yang sudah tersemat berbagai tombol untuk pengaturan kemudi dan juga akses ke meter cluster maupun head unit.


Layout dashboard dibuat rata dan berundak dua tanpa ada lekukan berlebih. Namun di bagian tengahnya ada monitor 15,4 inci yang terlihat sangat intimidatif bagi siapapun yang baru kali pertama memasuki kabin EM90 ini.

Dan peminda gigi terbuat dari Crystal R Reverse. Di depan pengemudi mendapatkan layar infotainment berukuran 15,4 inci dan layar kecil di belakang kemudi sedangkan penumpang kursi belakang menggunakan layar di pintu untuk mengontrol fungsi tertentu.

Lalu EM90 juga dilengkapi dengan kekuatan komputasi yang disediakan oleh Snapdragon cockpit platform dari qualcom technology sebagai standar dan konektivitas 5g.

Tujuannya EM90 bisa menghadirkan pengalaman digital yang luar biasa bagi seluruh penempangnya. Biar kebutuhan mengakses menu dan konektivitas makin mudah, Volvo juga menyediakan sistem perintah suara atau voice command yang interaktif dan buat penumpang belakang tersemat pula satu lagi monitor 15,4 Inci di plafon dengan sistem lipat.

Soal kualitas audio dan video dari layar entertainment-nya ini Volvo menghadirkan audio sistem dari bowers dan wilkins dengan total 21 speaker yang tertanam di seluruh ruang kabinnya Selain itu Volvo telah memberikan sistem isolasi suara terbaik dan teknologi peredam kebisingan seperti yang telah mereka lakukan pada model-model premium lainnya.

Satu hal lagi Yang menarik dari sistem perintah suara di mobil ini selain untuk mengakses berbagai fitur dan kemampuan lain di head unit, ternyata juga bisa untuk mengubah posisi Jok membuka tutup kaca jendela, mengatur AC, dan ambaian light di kabin kendaraan tersebut.

Selain itu interiornya juga memiliki teknologi pemurnian udara aktif yang mampu menghilangkan hingga 95% partikel pm2.5 menurut Volvo.

Kemudian di atapnya ada dua sunroof Panoramic di depan dan belakang.

Bicara performa, Volvo EM90 kemungkinan akan menggunakan dua buah motor listrik yang juga digunakan oleh Zeekr 009 di tipe tertinggi.

Nah, perpaduan dua motor ini akan membuat Volvo EM 90 memiliki sistem gerak allwheel drive dan tenaga maksimal 544 PS.

Baca Juga: 40 Contoh Soal IPA Kelas 9 SMP MTs dan Kunci Jawaban: Bab 5 Reaksi-Reaksi Kimia dan Dinamikanya

Selain itu, Volvo EM90 juga peluang jadi MPV terkencang karena akselerasinya dari 0 hingga 100 km/h hanya 4,5 detik saja. Volvo EM90 juga menggunakan baterai buatan CATL dengan kapasitas 116 KWH, yang membuatnya bisa berjalan sejauh 738 KM berdasarkan metode pengujian cltc.

Angka tersebut jelas masif apalagi Volvo mengklaim bahwa proses pengisian daya dari Volvo EM 90 tak sampai 30 menit dari 10 hingga 80%.


Saat ini Volvo EM90 sudah diperkenalkan ke publik di China dan pabrikan mulai membuka keran preorder untuk mobil mewah ini.

Soal harga mobil dengan panjang 5,2 m ini akan mulai dijual di Cina dengan bandrol sekitar 818.000 Yuan atau setara RP 1,7 miliar.

Nah dengan hadirnya Volvo EM90 tentu saja MPV listrik ini bisa jadi pesaing serius Toyota Alpard hingga Lexus LM yang selama ini menguasai pasar MPV premium.

***

Editor: Ali A

Sumber: YouTube Auto DP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x