Mengharukan!Pengemudi Ojol Diberi Ponsel Bekas

- 20 Juni 2022, 08:29 WIB
Surat dari Country Director untuk Pengemudi Ojol dan Pengemudi Mobil Online
Surat dari Country Director untuk Pengemudi Ojol dan Pengemudi Mobil Online /Tiktok @duy_2587


PORTAL PEKALONGAN
- Mengharukan melihat pengemudi ojol (ojek online) diberi ponsel bekas oleh pengemudi mobil online.

Ekspresi mengharukan pengemudi ojol terekam ketika menerima pemberian ponsel bekas dari kebaikan pengemudi mobil online yang viral melalui tiktok @duy_2587.

Pengemudi mobil online yang merasa kasihan melihat pengemudi ojol yang harus menulis pesan lalu difoto untuk merespon pelanggan, karena ponselnya rusak dan keyboard ponsel tidak berfungsi dengan baik.

Pengemudi mobil online memberikan hape bekasnya, karena dia mendapatkan sedikit rejeki dapt membeli ponsel lain.

Kebaikan dan viralnya kejadian tersebut, mengundang simpati dari salah satu brand ponsel yang terkenal, dan terlihat dari postingan tiktok @duy_2587 lainnya.

Mereka berdua diundang ke salah satu outlet di Mall, dan diberikan bingkisan berupa ponsel dan beberapa barang lainnya.

Pengemudi ojol memperlihatkan raut gembira dan mengatakan ponsel pemberian itu akan dia berikan untuk anaknya.

Di dalam bingkisan juga terdapat surat dari Country Director brand ponsel tersebut, yang berisi ungkapan rasa haru atas kebaikan dan persahabatan mereka.

Kebaikan yang dapat menginspirasi setiap orang, terbukti dengan banyaknya respon positif dari netizen.

Jangan berhenti berbuat baik, tularkan virus kebaikan yang akan terus menginspirasi itang lain.***

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Tiktok @duy_2587


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x