Kunci Jawaban Latihan Soal Ulangan Harian IPA Kelas 9 SMP MTs : Hukum Coulomb

16 Agustus 2022, 23:59 WIB
Ilustrasi Kunci Jawaban Latihan Soal Ulangan Harian IPA Kelas 9 SMP MTs : Hukum Coulomb /pexels.com/JESHOOTS.com/

PORTAL PEKALONGAN - Halo adik - adik salam sehat dan sukses selalu. Berikut ini adalah kunci jawaban latihan soal Ulangan Harian IPA Kelas 9 SMP MTs: Hukum Coulomb.

Kunci jawaban latihan soal Ulangan Harian IPA Kelas 9 SMP MTs : Hukum Coulomb ini bertujuan membantu adik - adik dalam persiapan ulangan harian materi Listrik Statis sehingga lebih sukses.

Sebelum melihat kunci jawaban, cobalah adik-adik berusaha menjawab sendiri terlebih dahulu kunci jawaban latihan soal Ulangan Harian IPA Kelas 9 SMP MTs : Hukum Coulomb.

Baca Juga: Latihan Soal Ulangan Harian IPA: Sistem Gerak Manusia Kelas 8 SMP MTs Beserta Kunci Jawaban

Kunci jawaban latihan soal Ulangan Harian IPA Kelas 9 SMP MTs : Hukum Coulomb ini dilangsir PORTAL PEKALONGAN dari alumni Pendidikan Sains Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Farkhah Nofianti, S.Pd., M.Pd, guru SMP Negeri 1 Banjarnegara.

Pilihlah Jawaban Yang Paling Benar!

1. Benda bermuatan listrik jika diletakkan di dalam medan listrik akan mengalami…
A. Gaya normal
B. Gaya Tarik
C. Gaya tolak
D. Gaya listrik
Jawaban: D


2. Sebuah bend ajika didekatkan pada penggaris plastik bermuatan ternyata ditolak. Jika didekatkan pada sepotong kaca yang bermuatan, benda tersebut akan tertarik. Jenis muatan benda tersebut adalah…
A. Positif dan negatif
B. Bermuatan positif
C. Bermuatan negatif
D. Tidak bermuatan
Jawaban: C


3. Gaya coulomb pada dua muatan berbanding terbalik dengan…
A. Besar muatannya
B. Konstanta
C. Kuadrat jarak antara dua muatan
D. Jarak dua muatan
Jawaban: C


4. Jika gaya tarik menraik pada dua muatan adalah F, maka Ketika jaraknya diperbesar 2 kalinya, gaya listrik menjadi…
A. 2 F
B. F
C. ½ F
D. ¼ F
Jawaban: D

Baca Juga: Ayo Berlatih Butir Soal Persiapan Ulangan Harian IPA SMP Kelas 9: Listrik Statis Disertai Kunci Jawaban


5. Menurut Coulomb, gaya listrik statis akan melemah jika…
A. Muatan diperbesar
B. Jarak antar partikel diperkecil
C. Jarak antar partikel diperbesar
D. Jenis muatan diubah
Jawaban: C

7. Dua buah benda bermuatan listrik statis jaraknya diubah menjadi setengah kali jarak semula, gaya listrik menjadi…
A. Seperempat kali semula
B. Tetap
C. Dua kali semula
D. Empat kali semula
Jawaban: D


8. Bila jarak antara dua buah benda bermuatan listrik diperbesar menjadi 2 kali semula, maka gaya interaksinya menjadi…
A. 4 kali semula
B. 2 kali semula
C. ½ kali semula
D. ¼ kali semula
Jawaban: D


9. Benda A bermuatan listrik positif dan benda B bermuatan negative. Kedua benda tersebut berinteraksi saling menarik dengan gaya F. Agar gaya interaksi kedua benda menjadi 4F maka jarak kedua benda harus…
A. Diperbesar menjadi 4 kali semula
B. Diperbesar menjadi 2 kali semula
C. Diperbesar menjadi ½ kali semula
D. Diperbesar menjadi ¼ kali semula
Jawaban : C

Baca Juga: Ringkasan Materi, Latihan Soal dan Kunci Jawaban IPA SMP MTs Kelas 9 Semester 1: Listrik Statis


10. Alat yang digunakan untuk mengetahui jenis muatan listrik statis adalah…
A. Elektriskop
B. Multimeter
C. Mikroskop
D. Galvanometer
Jawaban: A


Demikianlah adik-adik, kunci jawaban latihan soal Ulangan Harian IPA Kelas 9 SMP: Hukum Coulomb. Selamat belajar dan mengerjakan, ya!

Disclaimer: kunci jawaban latihan soal Ulangan Harian IPA Kelas 9 SMP: Hukum Coulomb ini merupakan panduan bagi orang tua dalam membantu proses belajar anak. Siswa bisa bereksplorasi dengan jawaban lain.

Perlu diperhatikan, jawaban di atas hanyalah contoh dan tidak mutlak. Portal Pekalongan tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.

Artikel kunci jawaban latihan soal Ulangan Harian IPA Kelas 9 SMP: Hukum Coulomb ini merupakan latihan soal ulangan harian, yang bersumber dari buku IPA SMP/MTs Kelas 9 Kemdikbud edisi revisi 2017. Semoga Sukses adik - adik semua.***

 

Editor: Ali A

Sumber: Buku IPA SMP/MTs Kemdikbud Kelas 9 edisi revisi 2018

Tags

Terkini

Terpopuler