Pembahasan Soal IPA Kelas 10 SMA MA, Halaman 142, Aktivitas 6.5: Energi Terbarukan dan Energi Tak Terbarukan

27 September 2022, 13:39 WIB
Pembahasan Soal IPA Kelas 10 /Buku IPA Kelas 10 SMA, Kemendikbud


PORTAL PEKALONGAN - Berikut ini adalah pembahasan soal IPA Kelas 10 SMA MA, halaman 142, Kurikulum Merdeka Aktivitas 6.5: Energi terbarukan dan energi tak terbarukan.


Penyusunan pembahasan soal IPA Kelas 10 SMA MA, halaman 142, Kurikulum Merdeka: Energi terbarukan dan energi tak terbarukan, ini dilansir Portalpekalongan.com dari Buku Ilmu Pengetahuan Alam Kelas 10 SMA MA SMA terbitan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).


Kali ini, pembahasan soal IPA Kelas 10 SMA MA, halaman 142, Kurikulum Merdeka: Aktivitas 6.5: Energi terbarukan dan energi tak terbarukan., ini juga berdasarkan penjelasan narasumber Leni Nurindah, S.Pd, alumni S1 Pendidikan Biologi Universitas Negeri Surabaya (Unesa).


Sehingga nantinya, pembahasan soal IPA Kelas 10 SMA MA, halaman 142, Kurikulum Merdeka: Aktivitas 6.5: Energi terbarukan dan energi tak terbarukan., ini dapat adik-adik pelajari untuk menambah ilmu pengetahuan dan wawasan selama proses pembelajaran.

Inilah pembahasan soal IPA Kelas 10 SMA MA, halaman 142, Kurikulum Merdeka: Aktivitas 6.5: Energi terbarukan dan energi tak terbarukan.

Baca Juga: Latihan Soal UH, PTS, UTS, PAT, Tes Sumatif IPA Biologi Kelas 11 SMA MA Materi Sistem Pencernaan Manusia


Aktivitas 6.5
Kelompokkanlah sumber-sumber energi pada materi 6.4 ke dalam dua kategori, yaitu energi terbarukan dan energi tak terbarukan. Jelaskan kelebihan dan kekurangan dari energi terbarukan dan energi tak terbarukan. Amatilah potensi energi yang ada di sekitarmu. Adakah potensi energi di sekitar tempat tinggalmu? Jelaskan bagaimana cara mengolahnya.


Kunci Jawaban


A. Mengelompokkan sumber-sumber energi. Energi tak terbarukan: bahan bakar fosil, seperti batu bara, minyak bumi, gas bumi, dan lain-lain.Energi terbarukan: angin, matahari, air, gelombang pasang air laut, biomassa, biogas, geothermal, dan lain-lain.


B. Kelebihan dan kekurangan sumber energi terbarukan dan sumber energi tak terbarukan.
1) Sumber energi terbarukan
Kelebihan: tidak akan pernah habis, jumlah berlimpah, dan lebih ramah lingkungan.
Kekurangan: beberapa sumber energi bergantung pada kondisi alam (misalnya sumber energi matahari bergantung cuaca, sumber energi tidal/gelombang pasang air laut bergantung fase pasang surut, dan lain-lain), beberapa sumber energi memerlukan teknologi yang canggih untuk dikonversikan dalam bentuk energi listrik (misal panel surya untuk sumber energi matahari).
2) Sumber energi tak terbarukan
Kelebihan: sudah biasa digunakan sejak lama sehingga untuk saat ini dinilai mudah didapatkan, harganya disesuaikan untuk kebutuhan.
Kekurangan: jumlah terbatas, kurang ramah lingkungan (berpolusi, beracun, dan lain-lain).

Baca Juga: Pembahasan Soal IPA Kelas 10 SMA MA, Halaman 139, Aktivitas 6.4: Data Pertumbuhan Penduduk di Indonesia


C. Potensi energi di daerah sekitar
Jawaban sesuai dengan hasil pengamatan peserta didik, misalnya peserta didik tinggal di daerah pesisir pantai, ia dapat mengamati energi berupa angin yang digunakan sebagai penggerak perahu layar, dan sebagainya.


Demikian pembahasan soal IPA Kelas 10 SMA MA, halaman 142, Kurikulum Merdeka: Aktivitas 6.5: Energi terbarukan dan energi tak terbarukan.


Disclaimer: Jawaban di atas hanya sebagai referensi siswa dalam belajar, dan tidak merupakan jawaban mutlak. Siswa masih dapat bereksplorasi dengan jawaban lain. ***

 

Editor: Arbian T

Sumber: Buku IPA Kelas 10 SMA, Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler