15 Contoh Soal IPA Kelas 6 SD MI dan Jawaban, Persiapan Ujian Akhir Sekolah Part 2

18 Januari 2023, 20:39 WIB
15 Contoh Soal IPA Kelas 6 SD MI dan Jawaban, Persiapan Ujian Akhir Sekolah Part 2 /PIXABAY/Klimkin./Pixabay


PORTAL PEKALONGAN - Artikel ini membahas mengenai 15 contoh soal IPA Kelas 6 SD MI lengkap terbaru dan kunci jawaban persiapan ujian akhir sekolah part 2.

Pada penyusunan kumpulan contoh soal IPA Kelas 6 SD MI lengkap terbaru dan kunci jawaban persiapan ujian akhir sekolah part 2, ini dilansir Portalpekalongan.com dari buku Tematik Kelas 6 SD MI, Kemendikbud.

Pada kesempatan ini Leni Nurindah, S.Pd, alumni Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Surabaya (Unesa), menjadi narasumber dan memberikan penjelasan dalam penyusunan kumpulan contoh soal IPA Kelas 6 SD MI lengkap terbaru dan kunci jawaban persiapan ujian akhir sekolah part 2.

Harapannya, kumpulan contoh soal IPA Kelas 6 SD MI lengkap terbaru dan kunci jawaban persiapan ujian akhir sekolah part 2, ini dapat adik-adik pelajari untuk menambah ilmu pengetahuan dan wawasan selama proses pembelajaran.

Inilah kumpulan contoh soal IPA Kelas 6 SD MI lengkap terbaru dan kunci jawaban persiapan ujian akhir sekolah part 2.

Baca Juga: Terlengkap!!! Contoh Soal IPA Kelas 6 SD MI dan Jawaban, Persiapan Ujian Akhir Sekolah


1. Pada saat cecak hinggap di dinding, tiba-tiba seekor kucing datang untuk menangkap dan memangsanya. Cara yang dilakukan cecak agar terhindar dari santapan kucing adalah ….
A. memutuskan ekornya
B. menyemprotkan tinta beracun dari mulutnya
C. mengubah warna tubuhnya
D. mengeluarkan zat beracun dari tubuhnya
Jawab: A

2. Pasangan hewan dan cara beradaptasi yang tepat adalah ….
A. 2, 3, dan 4
B. 1, 3, dan 5
C. 3, 4, dan 5
D. 1, 2, dan 3
Jawab: B

3. Berikut ini merupakan cara perkembangbiakan vegetatif buatan, kecuali
A. mencangkok
B. merunduk
C. menempel
D. bertunas
Jawab: D

4. Tanaman yang berkembangbiak dengan geragih adalah . . . .
A. arbei
B. mangga
C. bawang merah
D. kentang
Jawab: A

5. Lidah buaya merupakan tanaman berduri yang mampu tumbuh di daerah kering. Lidah buaya di kenal memiliki banyak manfaat dan khasiatnya, salah satu manfaat dari lidah buaya adalah ….
A. Bahan dasar kerajinan
B. Bahan obat-obatan
C. Perabotan rumah tangga
D. Bahan bangunan
Jawab: B

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 SMP MTs Halaman 176 Semester Genap: Ayo Kita Diskusikan

6. Penyakit gangguan usus yang di tandai dengan susah buang air besar di namakan ….
A. Disentri
B. diare
C. maag
D. Sembelit
Jawab: D

7. Planet ini memiliki ciri berwarna kemerah-merahan , memiliki dua satelit phobes dan delmos, nama planet ini adalah ….
A. Uranus
B. Saturnus
C. Yupiter
D. Mars
Jawab: D

8. Planet yang dijuluki sipembuat ulah adalah ….
A. Neptunus
B. Jupiter
C. Uranus
D. Saturnus
Jawab: A

9. Gajah melakukan aktivitas berkubang bertujuan untuk .....
A. melindungi dari gigitan serangga dan melakukan penyamaran
B. menurunkan suhu tubuh dan menguatkan kulit
C. mengelabuhi dan menakuti musuh
D. menurunkan suhu tubuh dan melindungi dari gigitan serangga
Jawab: D

10. Komponen rantai makanan kebun terdiri atas belalang, burung, rumput, dan ular. Perubahan yang terjadi jika burung punah adalah .....
A. belalang dan ular berkembang pesat
B. rumput berkurang dan ular punah
C. rumput dan belalang berkembang pesat
D. belalang dan ular punah
Jawab: C

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 SMP MTs Halaman 173, 174, 175 Semester Genap: Peran Tumbuhan dalam Mencegah Erosi

11. Di kota-kota besar sering terjadi pendangkalan sungai yang di sebabkan banyaknya kotoran yang di buang di sungai. Usaha yang dapat di lakukan untuk mencegah peristiwa tersebut adalah ….
A. Pelarangan pembuangan sampah
B. Penghijauan daerah sekitar sungai
C. Pengerukan dasar sungai
D. Pembuatan tanggul sungai
Jawab: A

12. Akibat dari kebiasaan manusia membuang sampah ke selokan dan akhirnya menumpuk di sungai adalah ….
A. tumbuhan-tumbuhan yang hidup di sungai akan tumbuh subur
B. meningkatnya kandungan oksigen di sekitar sungai
C. air sungai menjadi bening
D. biota yang berada di sungai akan mati sehingga mengurangi populasi di sungai
Jawab: D

13. Proses penyesuaian makhluk hidup terhadap lingkungannya disebut …
A. autotomi
B. habitat
C. populasi
D. adaptasi
Jawab: D

14. Yang bukan merupakan ciri khusus tanaman kaktus adalah …
A. memiliki batang yang menggembung
B. memiliki daun yang tipis dan lebar
C. memiliki daun berbentuk duri
D. memiliki akar yang panjang dan jauh menembus tanah
Jawab: B

15. Unta memiliki kulit yang tebal, berfungsi untuk…
A. agar nyaman ketika ditunggangi
B. melindungi dari panas matahari
C. mempersulit keluarnya keringat
D. melindungi dari pasir yang kotor
Jawab: B

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 SMP MTs Halaman 170 Semester Genap: Ayo Kita Pikirkan

Demikian kumpulan contoh soal IPA Kelas 6 SD MI lengkap terbaru dan kunci jawaban persiapan ujian akhir sekolah part 2.

Disclaimer: Jawaban di atas hanya sebagai referensi siswa dalam belajar, dan tidak merupakan jawaban mutlak. Siswa masih dapat bereksplorasi dengan jawaban lain.

 

Editor: Leni Nurindah Lailatul Fitriana

Sumber: Buku Tematik Kelas 6 Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler