Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 4 Halaman 31 32: Keberagaman Kelompokmu

- 24 Maret 2022, 20:09 WIB
Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 4 Halaman 31 32: Keberagaman Kelompokmu
Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 4 Halaman 31 32: Keberagaman Kelompokmu /Buku Tematik/

PORTAL PEKALONGAN - Berikut kunci jawaban tema 1 kelas 4 SD, Keberagaman Kelompokmu adalah materi yang akan kita pelajari di artikel ini, pada pembelajaran 2 sub tema 1 tema Indahnya Kebersamaan.

Adik-adik kelas 4 akan belajar mengenai tema 1 kelas 4 SD halaman 31 32, mengenai Keberagaman Kelompokmu.

Artikel ini akan mengulas kunci jawaban tema 9 kelas 4 SD pembelajaran 2 sub tema 1 yang bersumber dari buku tematik Kemendikbud revisi 2018, Keberagaman Kelompokmu.

Baca Juga: Ini Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 4 SD Halaman 30: Siap Menghadapi Musim Hujan

Contoh kunci jawaban tema 9 kelas 4 SD ini, membantu orang tua mendampingi kalian belajar dari rumah.

Jadi, sebelum melihat kunci jawaban tema 9 kelas 4 SD ini, alangkah baiknya mencoba mengerjakan sendiri, dapat juga bertanya kepada orang tua.

Dilansir PORTAL PEKALONGAN dari penjelasan guru SD Negeri 3 Kebutuhduwur, alumnus Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) Sumarsi, S.Pd.SD, M.Si

Berikut pembahasan materi tema 1 kelas 4 SD halaman 31 32.

Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 4 SD Halaman 31

Sekarang amatilah dirimu dan temanmu. Pada saat kamu melakukan diskusi tadi, apakah ada keberagaman yang terlihat antara kamu dan temanmu?

1. Apakah keberagaman yang kelompok kamu miliki? Jelaskan!

Jawaban:

Aku dan temanku memiliki keberagaman yang berbeda yaitu keberagaman suku, keberagaman agama, keberagaman makanan, keberagaman fisik, keberagaman pendapat, keberagaman ide atau gagasan pemikiran, keberagaman hobi dan kegemaran, dan lain sebagainya.

2. Apakah ciri-ciri fisik (warna kulit, rambut, tinggi, dan lain-lain) anggota kelompokmu sama atau berbeda? Jelaskan!

Jawaban:

Aku dan anggota kelompokku yang lain memiliki ciri-ciri fisik yang berbeda satu sama lain.

Ada yang memiliki warna kulit putih, kuning langsat, maupun sawo matang, ada yang memiliki rambut lurus, keriting, ikal, serta juga memiliki tinggi yang bervariasi.

Namun perbedaan ciri-ciri fisik yang dimiliki tidak menjadi alasan untuk tidak saling bersatu dan membangun erat persaudaraan satu sama lain.

Baca Juga: Ini Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 4 SD Halaman 42, 43, 44: Gagasan Pokok Siap Menghadapi Musim Hujan

Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 4 SD Halaman 32

3. Mengapa meskipun kalian memiliki ciri-ciri fisik yang berbeda, tetapi tetap harus bekerja sama?

Jawaban:

Karena ciri-ciri fisik yang sama bukan indikator untuk bersatu, dengan demikian kita harus bekerja sama walaupun memiliki perbedaan. Seperti halnya semboyan Bhinekka Tungga Ika yang artinya berbeda-beda namun tetap satu jua.

Sekaligus, hal tersebut juga merupakan cerminan dari sila ketiga pancasila yaitu persatuan Indonesia.

4. Apakah kalian memiliki pendapat yang sama? Jelaskan!

Jawaban:

Tidak semuanya memiliki pendapat yang sama, karena setiap orang memiliki ide atau pemikiran yang berbeda-beda. Setiap orang juga berhak mengemukakan pendapatnya kepada orang lain.

Ketika mengetahui ada perbedaan pendapat yang berbeda, tentu saja sebagai warga Negara Indonesia yaitu saling menghargai dan menghormati pendapat satu sama lain demi menciptakan kehidupan masyarakat yang harmonis dan tentram.

5. Samakah cara kalian menyampaikan pendapat? Jelaskan!

Jawaban:

Tidak, karena setiap orang memiliki cara pandang dan pemikiran yang berbeda-beda dalam menyampaikan pendapatnya dan mereka memiliki hak untuk menyampaikan pendapatnya masing-masing.

Baca Juga: Akibat Buruk Tidak Melestarikan Sumber Daya Alam, Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 4 SD Halaman 141, 142

6. Apakah keberagaman tersebut membawa manfaat bagi kelompok? Jelaskan!

Jawaban:

Iya, dengan adanya keberagaman antar sesama dapat memberikan pelajaran bahwa saling menghargai dan menghormati itu penting untuk saling memahami perbedaan satu sama lain.

Itulah contoh kunci jawaban tema 1 kelas 4 SD halaman 31 32. Selamat Belajar!

Disclaimer: Kunci jawaban ini merupakan panduan bagi orang tua. Siswa bisa bereksplorasi dengan jawaban lain.

Jawaban di atas hanyalah contoh dan tidak mutlak.

Portal Pekalongan tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.

Kunci jawaban tema 1 kelas 4 terkait Keberagaman Kelompokmu adalah materi yang dipelajari pada pembelajaran 2 sub tema 1 Indahnya Kebersamaan, yang bersumber dari buku tematik Kemendikbud 2018.* * *

Editor: Oriza Shavira A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x