Prediksi 25 Soal PAT Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP MTs Dilengkapi Kunci Jawaban

- 16 Mei 2022, 10:00 WIB
Prediksi 25 Soal   PAT Bahasa Indonesia  Kelas 8 SMP MTs  Dilengkapi Kunci Jawaban
Prediksi 25 Soal PAT Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP MTs Dilengkapi Kunci Jawaban /Pixabay

2.Cermati kutipan teks berikut!
(1) Dewasa ini, teknologi internet semakin mudah diakses oleh siapa pun. (2) Internet memberikan banyak manfaat yang berdampak positif bagi kehidupan. (3) Contohnya kita bisa mendapat banyak informasi, mempermudah komunikasi, bahkan banyak orang yang memanfaatkan peluang bisnis melalui internet. (4) Namun sayang, masih banyak pihak yang menyalahgunakan teknologi ini. (5) Contohnya, semakin maraknya penipuan, pembajakan, bahkan baru-baru ini terkuak yakni adanya penculikan akibat interaksi di media sosial dengan orang yang salah.

Pihak yang dimaksud oleh penulis pada kalimat ke-4 teks di atas adalah…
A.khalayak umum
B.pengelola internet
C. pengguna internet
D.pemilik akun media social
Jawaban : C

3.Fakta yang mendukung argumen penulis dalam teks persuasi di atas ditandai dengan nomor…
A.1 dan 3
B.1 dan 4
C.2 dan 4
D.3 dan 5
Jawaban : A

4.Pernyataan yang sesuai dengan kutipan teks di atas adalah…
A.Internet mudah diakses oleh siapapun termasuk anak-anak.
B.Internet banyak memberikan manfaat tetapi sering disalahgunakan.
C.Maraknya penipuan, pembajakan, dan penculikan yang berasal dari internet.
D.Masyarakat harus cerdas menggunakan internet.
Jawaban : A

Baca Juga: Ternyata Kemenangan India pada Ajang Thomas Cup 2022 Ini Adalah yang Pertama

Bacalah teks berikut!
Smartphone kini layaknya kebutuhan wajib bagi kaum milenial. Mereka tak bisa hidup tanpa adanya smartphone di tangan. Apapun kegiatan sehari-hari mereka, selalu ada smartphone yang menemani. Semua kebutuhan apapun bisa didapatkan dari sekotak kecil smartphone. Kebiasaan ini terus tumbuh tanpa kita sadari bahwa ada efek negatif yang mengintai.
Kaum milenial mulai terpaku pada smartphonenya saja. Mereka lebih aktif di media sosial dibandingkan di dunia nyata. Smartphone mengambil alih semua perhatian kaum milenial sehingga kaum milenial jadi lebih acuh dengan lingkungan sekitarnya yang nyata. Mereka jadi jarang bersosialisasi. Hubungan sosial pertemanan dan keluarga pun jadi renggang dan terganggu.
Kondisi ini bisa membuat manusia semakin individualistik. Manusia menganggap bahwa kehidupan sosial dengan bertatap muka langsung kurang berguna. Padahal dalam kehidupan sehari-hari, interaksi sosial dengan masyarakat sangat berguna untuk menjalin relasi dan memenuhi kebutuhan sehari-hari. Kedekatan personal dengan keluarga pun masih menjadi hal yang penting saat ini.
Karena itulah, kita perlu memberikan batasan pada diri sendiri saat menggunakan smartphone. Tidak ada larangan dalam menggunakan smartphone. Tapi kita harus tahu diri kapan saatnya berkutat dengan smartphone dan kapan saatnya kita harus menjalin interaksi di dunia nyata. Kita harus terus membangun kedekatan nyata dengan keluarga, rekan kerja, dan sahabat karena kita makhluk sosial.

5.Kalimat imbauan dalam teks di atas terdapat pada paragraf ....
A.1
B.2
C.3
D.4
Jawaban : A

Baca Juga: KKKS Migas Premier Oil dan SKK Migas Targetkan 42 Pengeboran Sumur Eksplorasi di WK Andaman II

6.Topik yang dibahas dalam teks tersebut adalah ....
A.Pengaruh penggunaan smartphone bagi kaum milenial.
B.Kehadiran smartphone baru yang semakin canggih.
C.Cara memanfaatkan smartphone untuk belajar.
D.Penggunaan media sosial bagi kaum milenial.
Jawaban : A

7.Berdasarkan teks tersebut, salah satu efek negatif yang ditimbulkan oleh penggunaan smartphone secara berlebihan adalah …
A.Merenggangkan hubungan keluarga dan pertemanan.
B.Menimbulkan rasa malas untuk keluar rumah.
C.Menghalangi seseorang untuk berkreasi.
D.Menimbulkan kejahatan internet.
Jawaban : A

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Buku Kemendikbud Kelas 8 SMP MTs


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah