Bandingkan Kondisi Bangsa Indonesia pada Masa Penjajahan dengan Masa Kemerdekaan, PKN Kelas 9 Halaman 34

- 14 September 2022, 10:45 WIB
Pembahasan bandingkan kondisi bangsa Indonesia pada masa penjajahan dengan masa kemerdekaan, PKN Kelas 9 Halaman 34
Pembahasan bandingkan kondisi bangsa Indonesia pada masa penjajahan dengan masa kemerdekaan, PKN Kelas 9 Halaman 34 /Paket PPKN Kelas 9 Kemendikbud

PORTAL PEKALONGAN - Bandingkan kondisi bangsa Indonesia pada masa penjajahan dengan masa kemerdekaan. Adik-adik akan memahami materi dalam pembahasan kunci jawaban PKN kelas 9 SMP halaman 34, Tugas Mandiri 2.1.

Pertanyaan tentang bandingkan kondisi bangsa Indonesia pada masa penjajahan dengan masa kemerdekaan, akan kita pelajari dalam pembahasan kunci jawaban PKN kelas 9 SMP pada halaman 34.

Pokok bahasan kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 34 ini sebagai referensi untuk belajar. Jadi, sebelum melihat kunci jawaban, sebaiknya adik-adik mencoba mengerjakan sendiri dulu. Dapat juga bertanya kepada orang tua.

Baca Juga: Rangkuman PKN Kelas 9 Bab 2 Semester 1: Pembukaan Undang-Undang Dasar Republik Indonesia Tahun 1945

Portalpekalongan.com merujuk dari buku PPKN kelas 9 SMP Kurikulum 2013 Kemendikbud, dan dipandu oleh Hesti Ayu Lestari, S.Pd, alumnus Universitas PGRI Semarang, berikut kunci jawaban PKN halaman 34.

Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 34

Tugas Mandiri 2.1

Bandingkan kondisi bangsa Indonesia pada masa penjajahan dengan masa kemerdekaan. Kemudian, tuliskanlah dalam bentuk tabel seperti berikut.

Kondisi bangsa Indonesia di Masa Penjajahan:

Jawaban:

1. Pada masa penjajahan rakyat kekurangan sandang dan pangan dikarenakan sumber makanan yang tidak banyak tersedia, dan sumber kebutuhan pokok mahal harganya.

2. Rakyat diperlakukan secara semena-mena dari pemerintah Hindia Belanda.

3. Rakyat tidak mempunyai hak kebebasan dalam berbicara dan juga berkumpul.

4. Pada masa penjajahan, terjadi eksploitasi kekayaan alam besar-besaran oleh pemerintah Hindia Belanda, namun fasilitas umum seperti jalan dan pembangunan lain tak diperhatikan.

5. Bangsa Indonesia tak diperbolehkan mengikuti pendidikan dan hanya orang tertentu saja yang boleh bersekolah.

Baca Juga: Bagaimana Penerapan Pancasila sebagai Dasar Negara pada Masa Awal Kemerdekaan? PKN Kelas 9 Halaman 29

Kondisi bangsa Indonesia di Masa Kemerdekaan:

Jawaban:

1. Pada masa kemerdekaan, rakyat sudah bisa bekerja sesuai dengan keinginan dan kemampuannya karena sudah tidak ada lagi yang namanya kerja paksa.

2. Seluruh warga negara punya kedudukan yang sama di dalam hukum dan pemerintahan.

3. Pada masa kemerdekaan, pemerintah sudah memperhatikan kesejahteraan rakyatnya.

4. Pemerintah sudah memperhatikan bahkan sudah membangun fasilitas umum seperti jalan raya.

5. Setiap lapisan dari masyarakat di Indonesia berhak mendapatkan pendidikan dan rakyat memiliki kebebasan dalam berserikat serta berkumpul.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 9 SMP/MTs Halaman 34 Tugas Mandiri 2.1: Kondisi Masa Penjajahan dan Masa Kemerdekaan

Adik-adik, itulah contoh kunci jawaban PKN kelas 9 SMP halaman 34. Semangat belajar.

Disclaimer: kunci jawaban PKN ini merupakan panduan belajar bagi siswa atau orang tua yang mendampingi belajar anak. Jawaban bersifat tidak mutlak. Siswa bisa mengembangkan dengan jawaban lain.

Materi kunci jawaban PKN kelas 9 SMP halaman 34 Tugas Mandiri 2.1 mengenai bandingkan kondisi bangsa Indonesia pada masa penjajahan dengan masa kemerdekaan, dipelajari dari buku paket PPKN kelas 9 SMP Kurikulum 2013 Kemendikbud.***

Editor: As Sayyidah

Sumber: Buku Paket PPKN Kelas 9 Kurikulum 2013 Revisi 2018


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah