15 Latihan Soal Geografi Kelas 10 SMA MA Persiapan Penilaian Harian,PAS beserta Kunci Jawaban

- 13 November 2022, 05:17 WIB
15 Latihan Soal GEografi Kelas 10 SMA MA Persiapan PAS,Penilaian Harian Beserta Kunci Jawaban /Sri Setiyowati/Portal Pekalongan
15 Latihan Soal GEografi Kelas 10 SMA MA Persiapan PAS,Penilaian Harian Beserta Kunci Jawaban /Sri Setiyowati/Portal Pekalongan /

PORTAL PEKALONGAN- Selamat belajar Adik-adik, artikel ini akan memberikan 15 latihan soal Geografi kelas 10 SMA MA untuk persiapan Penilaian Harian, PAS beserta kunci jawaban.

15 contoh latihan soal Geografi kelas 10 SMA MA persiapan Penilaian Harian, PAS beserta kunci jawaban akan membantu adik-adik belajar di rumah dan mempermudah memahami materi dari guru.

Baca Juga: 20 Latihan Soal Sosiologi Kelas 10 SMA MA Persiapan Penilaian Harian :Hakikat Ilmu Sosiologi

15 contoh latihan soal Geografi kelas 10 disusun oleh Sri Setiyowati, SE.MM, alumnus Universitas Mercubuana Jakarta dan Fakultas Pendidikan dan Keguruan Universitas Terbuka Jakarta.

Pilihlah Jawaban Paling Benar dari Pertanyaan Berikut Ini!

1.Pendekatan dalam ilmu geografi yang memandang manusia sebagai subjek dalam suatu kesatuan ruang adalah pendekatan....
a. Kompleks wilayah
b. Ekologi
c. Pola
d. Deskripis
Jawaban: b

2.Prinsip geografi yang merupakan dasar atau kunci pertama dalam kajian ilmu geografi yang dapat menggambarkan prinsip-prinsip lainnya disebut....
a. Interrelasi
b. Persebaran
c. Deskripsi
d. Korologi
Jawaban: d

3.Peta, grafik, tabel data, dan diagram akan sangat membantu dalam melihat karakteristik yang spesifik dari suatu gejala geografi.
Pernyataan tersebut adalah salah satu dari prinsip geografi, yaitu....
a. Distribusi 
b. Interrelasi
c. Deskripsi
d. Korologi
Jawaban: c

Baca Juga: 30 Contoh Latihan Soal PTS Sumatif Sejarah Kelas 10 SMA MA Semester 1 Kurikulum Merdeka Beserta Kunci Jawaban

4.Kota A akhir-akhir ini sering dilanda banjir pada musim hujan meskipun curah hujan relatif kecil. Lokasi kota A dilalui sungai yang berhulu di kaki gunung telah terjadi banyak alih fungsi lahan hutan. Komponen geosfer yang berkaitan dengan fenomena alam ini adalah....
a.biosfer dan hidrosfer
b. biosfer dan litosfer
c. litosfer dan hidrosfer
d. hidosfer dan atmosfer
Jawaban: c

5.Ruang lingkup kajian geografi menurut Rhoads Murphy dalam The Scope of Geopraphy, kecuali....
a. Kerangka regional dan analisis wilayah yang berciri khusus
b. Lingkungan fisik alam dan keruangan
c. Interaksi antara lingkungan fisik alam dan manusia
d. Persebaran dan ketertarikan manusia di bumi
Jawaban: a

6.Hewan dan tumbuhan yang hidup di lingkungan alam juga merupakan objek kajian geografi ditinjau dari aspek....
a. Hidrosfer
b. Pedosfer
c. Atmosfer
d. Biosfer
Jawaban: d

7.Pokok-pokok ruang lingkup studi ilmu geografi:
1) Kerangka regional dan analisis wilayah yang berciri khusus
2) Interaksi antara manusia dengan lingkungan fisik alam
3) Kebudayaan manusia dan akibatnya terhadap alam
4) Aspek keruangan dan pemanfaatannya bagi tempat hidup manusia
Pernyataan tersebut yang benar adalah nomor....
a. 1, 2, dan 3
b. 2, 3, dan 4
c. 1 dan 4
d. 1, 3, dan 4
Jawaban: b

Baca Juga: Latihan Soal Sejarah Kelas 10 Bab 1 SMA MA K13 Bagian 1 Penilaian Harian :Masa Sebelum Mengenal Tulisan

8.Untuk mengetahui proses terjadinya fenomena alam, analisis geografi dapat dilakukan dengan mengajukan pertanyaan....
a. How
b. Why
c. Who
d. When
Jawaban: a

9.Berikut ini yang termasuk letak fisiografi dalam objek material geografi adalah....
a. Letak sosial
b. Letak klimatologi
c. Letak ekonomi
d. Letak politik
Jawaban: d

10.Geografi mungkin akan memiliki objek yang sama dengan ilmu-ilmu lain, terutama alam objek....
a. Material
b. Fungsional
c. Kajian
d. Formal
Jawaban: a

11.Dalam objek geografi formal terdapat pertanyaan tentang “how many / how much”. Pertanyaan tersebut berkaitan dengan....
a. Waktu peristiwa
b. Subjek dari peristiwa
c. Ukuran dari objek geografi
d. Tempat atau lokasi peristiwa
Jawaban: c

Baca Juga: 25 Contoh Soal PTS Geografi Kelas 10 SMA MA Persiapan Penilaian Tengah Semester 1 Beserta Kunci Jawaban

12.Geografi dengan ilmu-ilmu lain akan memunculkan ilmu baru. Contohnya adalah biogeorafi. Contoh objek kajian biogeografi adalah....
a. Persebaran flora dan fauna di permukaan bumi
b. Metabolisme tumbuhan di habitatnya
c. Proses dekomposisi tumbuh-tumbuhan yang telah mati oleh bakteri
d. Proses pelapukan batuan
Jawaban: a

13.Gejala geografi dalam kehidupan sehari-hari yang sangat membantu para nelayan tradisional adalah....
a. Awan
b. Angin
c. Kabut
d. Gempa bumi
Jawaban: b

14.Berikut ini merupakan gejala-gejala geografi dalam kehidupan sehari-hari, kecuali....
a. Pergantian cuaca
b. Arus laut dan gelombang laut
c. Satelit komunikasi yang mengelilingi bumi
d. Aktivitas magma pada gunung api
Jawaban: c

15.Berikut ini merupakan tujuan mempelajari geografi, kecuali....
a. memiliki kemampuan untuk menguasai bumi
b. mengetahui berbagai fenomena geosfer yang terjadi
c. memupuk rasa cinta pada tanah air
d. menghargai keberadaan negara asing
Jawaban: d


Disclaimer:Prediksi soal dan Kunci Jawaban contoh soal  ini merupakan panduan bagi orang tua untuk belajar bersama putra putri di rumah. Artikel ini hanya untuk membantu belajar. 

Demikian 15 contoh latihan soal Geografi kelas 10 SMA MA persiapan penilaian harian dan PAS beserta kunci jawaban. Selamat belajar dan semoga bermanfaat.***

 

 

 

Editor: Sumarsi

Sumber: Buku Geografi Kelas 10 SMA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah