Prof Totok Menguat, Pemilihan Direktur Polines Diharap lewat Mufakat dan Kedepankan Aspirasi Dosen

- 13 September 2021, 13:00 WIB
Prof Totok Prasetyo
Prof Totok Prasetyo /Ali A/



PORTAL PEKALONGAN - Menjelang pemilihan direktur Politeknik Negeri Semarang (Polines), sejumlah dosen senior mengingatkan anggota Senat untuk mengedepankan aspirasi dosen.

Bahkan, direktur saat ini didorong untuk mengambil inisiatif menggunakan jalur musyawarah untuk mufakat apbaila pemilihan langsung oleh dosen tidak memungkinkan.

Berdasarkan tahapan, pemilihan direktur Polines periode 2021 - 2025 bersama pejabat kementerian akan berlangsung Selasa, 14 September 2021, di kampus Tembalang.

Baca Juga: Lirik Lagu LoverBoy dari A-Wall, Viral di Tik Tok

Itu setelah 30 Agustus 202 lalu dilakukan wawancara terhadap para calon secara daring oleh tim Kemdikbudristek.

Saat penjaringan di kalangan dosen, beberapa waktu lalu, Prof Dr Totok Prasetyo BEng MT IPU meraup suara terbanyak.

Totok sendiri baru saja mendapatkan konfirmasi surat keputusan pengangkatan sebagai profesor di bidang ilmu thermodinamika oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi per 1 Agustus 2021.

“Direktur Polines saat ini Ir Supriyadi MT dapat menginisiasi untuk melaksanakan pemilihan direktur secara musyawarah dan mufakat," ungkap Puji Hariyanto, dosen Polines.

Baca Juga: 5 Drakor Terbaik yang Diperankan Shin Min Ah yang Wajib Ditonton

Hal itu, lanjut Puji, jika tidak memungkinkan pemilihan langsung oleh dosen.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: politeknik negeri semarang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah