Tampil Lebih Futuristik dan Lebih Canggih: Horwin KS3 2022 SiapTantang NMAX, Simak Ternyata Ini Kelebihannya

- 12 Desember 2022, 17:45 WIB
Foto/ Molis Horwin KS3 2022/ YouTube @beritaotomotifofficial9257
Foto/ Molis Horwin KS3 2022/ YouTube @beritaotomotifofficial9257 /

 

PORTALPEKALONGAN.COM - Jika ngomongin tentang Yamaha NMAX, pasti ngak ada habisnya nih. Motor Yamaha NMAX adalah salah satu motor matic paling laris di Indonesia. Apabila disinggung terkait performa dari NMAX, motor ini bukan kaleng-kaleng.

Di tahun di 2022 ini muncul motor yang bisa dikatakan mirip dengan Yamaha NMAX, tampil lebih futuristik, bahkan lebih canggih dalam banyak hal.

Menurut kalian, apakah motor ini merupakan NMAX facelift 2022 terbaru? Yuk, simak penjelasan selengkapnya di artikel ini.

Dikutip dari kanal YouTube @beritaotomotifofficial9257, motor matic terbaru yang dikatakan mirip dengan NMAX ini bernama Horwin SK3 2022.

Baca Juga: Sosok Motor Misterius, Benarkah AKT Dynamic Pro 125 Rombakan dari Yamaha X Ride 125? Wajib Baca Agar Tak Salah

Horwin SK3 adalah sebuah motor listrik yang memang didesain untuk penggunaan di perkotaan. Desain skutik Maxi ala Yamaha NMAX juga dimiliki oleh motor listrik ini.

Perbedaan NMAX versi listrik ini terlihat lebih mengotak dan maskulis, jika dilihat sekilas dari depan bentuk headlamp dan posisi lampu sein mirip Yamaha NMAX.

Tak hanya itu, terdapat pula sebuah win screen atau fisher yang terpasang tepat di atas headlamp. Seluruh unit pencahayaan sudah didukung oleh lampu LED yang terang dan hemat daya.

 Motor ini juga memiliki kompartemen lebar di bawah jok yang berguna untuk menaruh barang bawaan yang besar.

Baca Juga: Gelar Konser “Selamat Ulang Tahun”, Nadin Amizah Gabungkan Teater dan Musik

Jika dibahas tentang performanya,Horwin SK3 memperoleh daya dari motor listrik yang dipasang di tengah motor.

Penggerak ini menghasilkan daya puncak 6,2 kW dan paket batrenya menggunakan lithium ion 72V 36Ah, artinya motor listrik ini bisa disetarakan dengan motor 150 cc.

Dalam sekali diisi penuh baterai mampu menempuh jarak maksimal 160km. Dalam pengisian daya membutuhkan waktu sekitar 2 jam agar baterai terisi penuh.

Jika dilirik dari fiturnya sendiri, motor Horwin SK3 2022 memiliki dashboard LCD digital, semua lampu menggunakan LED, sistem pengereman CBS smartkey antimaling, soak baterai USB port di salah satu kompartemennya.

Baca Juga: Honda CRF 300L Hadir Lebih Keren Body Lebih Menantang di 2023, Berikut Spesifikasi hingga Harga Lengkap

Tak kalah penting, motor ini memiliki tiga mode berkendara yakni Eco, City, dan Sport dan juga memiliki mode mundur.

Sementara, harga motor Horwin SK3 sendiri dipasarkan di negara-negara eropa di kisaran 35 jutaan setara dengan harga NMAX saat ini.

Sekian penjelasan tentang spesifikasi hingga harga motor listrik Horwin KS3. semoga bermanfaat. (***)

Editor: Arbian T

Sumber: YouTube @beritaotomotifofficial9257


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah