Bayar Patungan atau Split Bill Apa Aja di Aplikasi GoPay

14 Juni 2024, 06:00 WIB
GoPay Patungan di aplikasi GoPay. Fitur keren ini bisa bantu kamu dan teman-temanmu split bill tagihan saat nongkrong, sampai bayar tagihan liburan bareng. /Ali A/

PORTAL PEKALONGAN - Yarwek atau bayar dewek sebenarnya sudah ada di budaya kita, Bangsa Indonesia, meski kurang familiar.

Jika pergi berdua atau hanya bertiga, biasanya kalau sudah teman akrab dan sohib, akan bergantian membayar makanan atau minuman atau jajanan yang kita nikmati bersama.
Lain lagi dengan bangsa barat, atau Bangsa Jepang, misalnya. Pergi berdua dengan pacar pun, selalu bayar sendiri-sendiri.

Baca Juga: Presiden Jokowi Salat Idul Adha di MAJT, Berkurban Sapi Limosin Berbobot 1,23 Ton

Kalau di Indonesia masih ada budaya rikuh pekewuh ketika mau melakukan bayar sendiri-sendiri dengan pacar.

Tenang saja, ada fitur GoPay Patungan di aplikasi GoPay. Fitur keren ini bisa bantu kamu dan teman-temanmu split bill tagihan saat nongkrong, sampai bayar tagihan liburan bareng. Patungan kini makin mudah dan menyenangkan.

Baca Juga: Gus Baha: Idul Adha Hari Makan-Makan! Jangan Berlebih Makan Daging Kambing dan Sapi, Siapkan Daun Kelor...

Apa Itu Fitur GoPay Patungan di Aplikasi GoPay?

Patungan merupakan fitur yang bisa dimanfaatkan pengguna aplikasi GoPay untuk meminta seseorang membayar bagiannya dari patungan suatu pembelian bersama-sama, di mana terdapat batas mingguan pengiriman patungan.

Fitur ini bisa kamu ditemukan di halaman Patungan di beranda aplikasi GoPay.

Pada halaman Patungan, kamu bisa melakukan:

Perhitungan patungan manual melalui Patungan.
Memberikan kode QR untuk menerima pembayaran dari peminjam/teman patungan melalui Tagih lewat QR.
Melihat riwayat Tagih & patungan melalui Patungan terakhir.

Baca Juga: Anang - Ashanty Antiklimaks! Dianggap Rusak 'Pakem' Selebrasi Timnas, Ashanty Tutup Kolom Komentar IG

Cara Menggunakan Fitur GoPay Patungan

Biar gak penasaran gimana cara menggunakan fitur GoPay Patungan, berikut beberapa langkah-langkah yang bisa kamu ikuti nantinya!

1. Buka aplikasi GoPay, pada halaman beranda pilih menu Patungan.
2. Pilih transaksi tertera atau Bikin patungan baru untuk transaksi lain.
3. Masukan informasi pada form, lalu klik Pilih anggota patungan.
4. Pilih anggota teman untuk patungan.
5. Pilih pembagian patungan secara Bagi rata atau Tentuin nominal. Setelah detail selesai, klik Kirim ke anggota untuk mengirimkan patungan.
6. Cara Meminta Saldo di Fitur GoPay Patungan
7. Dengan Tagih lewat QR yang ada di fitur GoPay Patungan aplikasi GoPay, kamu juga bisa meminta saldo GoPay ke sesama teman patungan yang memiliki aplikasi GoPay/Gojek dengan membagikan kode QR.

Baca Juga: MasyaAllah! Usia 12 Tahun, Shofia Khumairo Lulusan MIN 1 Rembang Sudah Hafal Alquran 30 Juz

Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk meminta saldo di fitur GoPay Patungan

1. Masuk ke halaman Patungan di beranda aplikasi GoPay.
2. Klik Bagiin kode.
3. Pilih Bagiin kode untuk membagikan kode QR-mu ke teman patungan melalui aplikasi lain.


Cara Mengetahui Pembayaran Seseorang di Fitur GoPay Patungan


Kamu bisa melihat riwayat berbagai Patungan yang pernah dibuat sebelumnya serta melihat apakah teman patungan kamu sudah membayar bagiannya melalui fitur Riwayat yang bisa diakses melalui 2 cara.

1. Buka Halaman Patungan terakhir
2. Pada beranda aplikasi GoPay, klik Tagih & patungan.
3. Pada halaman patungan terakhir, klik Lihat riwayat selengkapnya untuk menampilkan seluruh riwayat.
4. Halaman Riwayat transaksi beranda aplikasi GoPay

5. Pada beranda aplikasi GoPay klik Riwayat transaksi.
6. Klik Layanan > Patungan > Pasang filter.
7. Kamu bisa memilih detail Patungan yang ingin kamu lihat detailnya.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70 Segera Dibuka, Siapa Saja yang Bisa Mendapat Insentif Rp4,2 Juta?

Cara Bayar Patungan di Aplikasi GoPay

Untuk memudahkan kamu nantinya kalau mau bayar patungan ke temanmu, berikut cara bayar patungan aplikasi GoPay yang perlu kamu ketahui
1. Cek melalui notifikasi atau buka halaman Pembayaran di beranda aplikasi GoPay.
2. Klik Bayar untuk masuk ke halaman detail patungan.
3. Apabila tagihan sudah sesuai, klik Bayar bagianmu dan patungan selesai terbayar.

Catatan:

1. Apabila tagihan Patungan sesuai, klik Bayar bagianmu, kemudian kamu akan diarahkan ke halaman transfer di mana kamu bisa memilih metode pembayaran untuk membayar tagihan tersebut.

2. Ketika tagihan selesai dibayarkan, status pembayaran kamu akan otomatis diperbarui menjadi Selesai dalam rincian tagihan Pemberi Pinjaman.

3. Apabila tagihan Patungan tidak sesuai klik Tolak permintaan ini dan memasukkan catatan akan alasan penolakan Patungan, di mana informasi penolakan tersebut akan tampil dalam rincian tagihan Pemberi Pinjaman.
Baca Juga: Minat Gadai Emas di Pegadaian? Pahami Dulu Bagaimana Persyaratannya

Dengan fitur GoPay Patungan di aplikasi GoPay, kamu jadi gak ribet lagi mikirin patungan. Semoga bermanfaat.***

Editor: Ali A

Sumber: gopay.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler