Kaya Manfaat Buah Belimbing Dapat Menyembuhkan Radang Tenggorokan, Berikut Ulasan dan Cara Mengolahnya

- 26 Mei 2022, 19:37 WIB
Ilustrasi buah belimbing.
Ilustrasi buah belimbing. /Unsplash/Hugo Kruip/

PORTAL PEKALONGAN - Kekayaan manfaat dari buah belimbing untuk kesehatan, salah satunya dapat menyembuhkan penyakit radang tenggorokan atau panas dalam.

Dari berbagai penelitian yang menyebutkan, buah belimbing bermanfaat untuk mengobati radang tenggorokan, atau yang biasa kita sebut panas dalam.

Hal tersebut karena buah belimbing memiliki kandungan vitamin C yang sangat tinggi, sehingga dapat menjadi obat untuk mengatasi radang tenggorokan.

Dikutip dari buku kitab resep herbal yang disusun oleh Arief Hariana, menyebutkan bahwa buah belimbing merupakan salah satu bahan alami yang dapat menyembuhkan radang tenggorokan.

Baca Juga: Ramuan Herbal untuk Mengobati Sifilis dengan Daun Lidah Buaya, Berdasarkan Resep dari Arief Hariana

Untuk cara pemakaiannya juga cukup sederhana, kita bisa mengkonsumsi buah belimbing tersebut secara rutin.

Baik dikonsumsi secara langsung, ataupun kita bisa mengolahnya menjadi jus, tergantung selera yang kita inginkan.

Dengan mengkonsumsi buah belimbing secara rutin, maka kebutuhan vitamin C dalam tubuh kita akan terpenuhi.

Dan tentunya penyakit radang tenggorokan yang kita alami akan sembuh.

Halaman:

Editor: Alvin Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah